Ternyata Bahrain Sering Menang Karena Wasit Botak Ini, Berikut Fakta Menarik Seputar Wasit Ahmed Al Kaf

Ternyata Bahrain Sering Menang Karena Wasit Botak Ini, Berikut Fakta Menarik Seputar Wasit Ahmed Al Kaf

Ahmed al Kaf cinta Bahrain-ilustration by RadarIndramayu-radarindramayu.disway.id

RADARINDRAMAYU.ID - Wasit asal Oman, Ahmed Al Kaf, menjadi salah satu nama yang kerap diperbincangkan di dunia sepak bola, terutama di kancah internasional.

Keberaniannya dalam mengambil keputusan yang selalu kontroversial dan pengalamannya dalam memimpin berbagai laga Bahrain di kancah internasional membuat Al Kaf memiliki karier yang cemerlang.

Salah satu pertandingan yang baru saja menjadi sorotan adalah laga antara Bahrain melawan Timnas Indonesia pada Kamis (10/10/2024) malam WIB, yang menimbulkan perdebatan di kalangan penonton.

Rekor Tak Terkalahkan Bahrain dengan Ahmed Al-Kaf

Selama beberapa tahun terakhir, Ahmed Al Kaf telah memimpin sejumlah pertandingan penting yang melibatkan tim nasional Bahrain.

BACA JUGA:Inilah Alasan Mantan Bupati Supendi Dukung Paslon Nina-Tobroni

Berdasarkan data statistik yang ada, Bahrain tampaknya memiliki rekor yang cukup gemilang saat dipimpin oleh wasit berpengalaman ini.

Dari total enam pertandingan yang melibatkan Al Kaf, Bahrain tidak pernah mengalami kekalahan saat dia menjadi wasit utama.

Dari empat pertandingan yang dipimpin Al Kaf sebagai wasit utama, Bahrain sukses mencatatkan tiga kemenangan.

Kemenangan tersebut diraih atas tim-tim seperti Yaman, Uni Emirat Arab, dan Malaysia. Selain itu, satu laga lainnya berakhir dengan hasil imbang.

BACA JUGA:Jelang Laga Indonesia vs China, Cuaca Diprediksi akan Bersahabat dan Menguntungkan Timnas Indonesia

Tidak hanya itu, pada dua pertandingan lainnya, di mana Al Kaf bertugas sebagai wasit keempat, Bahrain juga meraih hasil positif.

Salah satu laga tersebut adalah hasil imbang 1-1 melawan Kuwait dan kemenangan melalui adu penalti melawan Irak di ajang Gulf Cup.

Kontroversi Tambahan Waktu dalam Laga Bahrain vs Indonesia

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: