Takut Kalah Lawan Indonesia, Pelatih China Paksa Striker Penyakitan Buat Main, Kondisi Cedera Memprihatinkan

Takut Kalah Lawan Indonesia, Pelatih China Paksa Striker Penyakitan Buat Main, Kondisi Cedera Memprihatinkan

Wu Lei pemain China yang cedera tapi dipaksa buat main lawan Indonesia. -Google Chrome-radarindramayu.id

RADARINDRAMAYU.ID - Takut kalah lawan Timnas Indonesia, tim nasional sepakbola China melakukan berbagai cara untuk bisa meraih kemenangan. 

Pelatihnya Branko Ivankovic, bukannya melakukan rotasi pemain, tapi arsitek kolot ini malah ngotot buat mainkan pemain yang sedang dalam kondisi cedera.

Tak tanggung-tanggung, juru taktik tim Tiongkok itu ingin memanggil 2 pemain yang dalam kondisi penyakitan. Yang salah satunya berposisi sebagai striker di lini depan.

Sampai segitunya, skuad tirai bambu takut kalah dengan skuad Garuda. Bahkan pemain yang kurang fit kondisinya saja sampai harus dimainkan, kira-kira siapa orangnya? Simak selengkapnya disini.

BACA JUGA:Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Sudah Eligible Bela Timnas Indonesia, Tuduhan China Terbukti Menyesatkan!

1. Wu Lei

Wu lei merupakan pemain yang berposisi sebagai striker. Dia memiliki statistik yang mentereng sebagai seorang penyerang yang bisa dikatakan cukup tajam.

Bersama Shanghai Port di Liga Tiongkok, statistik Wu adalah 27 caps, 31 gol (2024), 30 caps, 18 gol (2023), 12 caps, 11 gol (2022), 29 caps, 27 gol (2018), 28 caps, 20 gol (2017), 30 caps, 14 gol (2016).

Pada pertandingan Liga Tiongkok saat Sabtu 29 September 2024 lalu, Wu mengalami cedera di bagian tulang rusuknya, hingga membuat ia kesulitan bernafas.

"Tidak ada patah tulang, tetapi rasa sakit di area cedera sangat parah. Selain itu, Wu Lei mengalami kesulitan bernapas dan juga cedera lutut lamanya tulis media China, Xinhua dikutip radarindramayu.id Selasa, 7 Oktober 2024.

BACA JUGA:Gak Seperti Hifni Hasan, Legenda Timnas Indonesia Andik Vermansyah Dukung Naturalisasi: Makin Berkualitas!

2. Alan

Alan merupakan pemain Timnas China yanh sama nasibnya dengan Wu Lei, mereka berdua sama-sama cedera dan tetap dipanggil oleh Branko Ivankovic untuk tetap bermain melawan Timnas Indonesia. 

Perlu diketahui, Alan merupakan pemain naturalisasi asal Brazil, yang diklaim oleh China via proses alih kewarganegaraan. Dia memiliki nama lengkap Alan Douglas Borges de Carvalho.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: