Akun Resmi Klub FC Kopenhagen Unggah Foto Kevin Diks dengan Ilustrasi Merah Putih, Kode Naturalisasi?

Akun Resmi Klub FC Kopenhagen Unggah Foto Kevin Diks dengan Ilustrasi Merah Putih, Kode Naturalisasi?

Kevin Diks Akui Selalu Terbuka untuk Timnas Indonesia -Instagram @kevindiks2-Radarindramayu.id

RADARINDRAMAYU.ID- Setelah Mees Hilgers dan Eliano Reijnders sah menjadi WNI, PSSI terus berupaya untuk menambah pemain diaspora yang bermain di liga Eropa untuk bergabung ke Skuad Garuda

Hal ini tentu karena Timnas Indonesia sedang menghadapi proses Kualifikasi Piala Dunia dengan saingan yang tentunya tidak mudah. Selain itu, Timnas Indonesia juga memiliki target bisa lolos. 

Salah satu nama pemain keturunan yang sedang hangat dibicarakan yaitu Kevin Diks. Diketahui, Shin Tae-yong telah lama mengincar Kevin Dicks. Pemain 27 tahun itu sering dirumorkan akan menjadi the next pemain naturalisasi oleh PSSI.

Bahkan dalam podcast YouTube Yussa Nugraha saat mewawancarainya, Kevin Diks mengaku terbuka untuk gabung di Skuad Garuda. Mengingat Indonesia adalah negara dari mana ia berasal.

BACA JUGA:Kevin Diks Akui Selalu Siap Dipanggil Timnas Indonesia, Tinggal Tunggu Panggilan PSSI! 'Saya Selalu Terbuka'

BACA JUGA:Kevin Diks Setia Menunggu Panggilan Dari PSSI untuk Kelanjutan Naturalisasinya 'Saya sangat Terbuka'

"Misal kamu dapat undangan untuk bermain bersama Timnas Indonesia, apa jawabanmu?" Yussa bertanya pada Kevin Diks.

"Aku selalu terbuka untuk itu selama federasi tidak mendatangi/mengontaku ya aku ngga usah berpikir tentang itu. Dan aku juga udah berbicara dengan agenku dan aku jujur bilang Indonesia adalah asal usulku  jadi aku tidak akan mengatakan tidak untuk itu. Tapi selama mereka ngga tanya aku ga perlu jawab. Aku akan pikirkan serius itu dan kemungkinan besar aku akan jawab iya." Tegasnya.

Bahkan rumor tersebut diperkuat oleh postingan yang diunggah akun resmi klub Kevin Dicks, FC Kopenhagen. Dalam foto tersebut, terdapat foto Kevin Dicks dengan ilustrasi jaring gawang berwarna merah putih.

Lantas dengan hal tersebut, membuat pecinta sepak bola tanah air bertanya-tanya, apakah Kevin Dicks akan menjadi pemain naturalisasi berikutnya?

BACA JUGA:Kevin Diks Ungkap Ingin Mendapat Panggilan Naturalisasi, Namun Sampai Saat Ini Belum Ada Jawaban Resmi

BACA JUGA:Jelang Pertandingan Melawan Bahrain, Media China Kritik Timnas Dengan Sebutan Belanda Versi Asia

Kevin Dicks ini merupakan pemain yang selalu menjadi andalan klub Liga Denmark, FC Kopenhagen. Ia memiliki skill dan pengalaman yang sangat baik, terutama pernah bermain di kompetisi Liga Champions menghadapi klub-klub besar. (*) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: