Inilah 4 Manfaat Lidah Buaya untuk Kecantikan Kulit Wajah, Lakukan 6 Langkah Berikut Ini!

Inilah 4 Manfaat Lidah Buaya untuk Kecantikan Kulit Wajah, Lakukan 6 Langkah Berikut Ini!

Ada sejumlah manfaat lidah buaya untuk kulit wajah-DOK/RADAR CIREBON-

Lidah buaya dipercaya efektif dalam melawan tanda-tanda penuaan pada kulit wajah. Kandungan vitamin C, E, serta beta-karoten yang melimpah dalam gel lidah buaya memberikan sifat antipenuaan yang luar biasa.

BACA JUGA:Gugah Selera Makan, Inilah 7 Jajanan Murah Khas Indramayu yang Banyak Dicari Wisatawan

4. Mengurangi Infeksi dan Mencegah Jerawat

Lidah buaya juga memiliki khasiat dalam mengurangi infeksi dan mencegah jerawat. Sifat antiseptik pada lidah buaya membantu melindungi wajah dari serangan bakteri.

Selain itu, lidah buaya bersifat antimikroba yang dapat mengobati jerawat tanpa merusak kulit. Kandungan polisakarida dan giberelin dalam lidah buaya membantu mempercepat pertumbuhan sel-sel baru, mengurangi peradangan, dan kemerahan.

Cara Memakai Lidah Buaya untuk Merawat Kulit Wajah

BACA JUGA:Bansos Indramayu Oktober 2023 Kapan Cair? Bantuan PIP hingga Rp1.000.000, Ini Syarat dan Cara Ceknya

1. Bersihkan wajah dengan air hangat dan pembersih wajah lembut.

2. Ambil sepotong daun lidah buaya segar dan ekstrak gel lidah buaya dari dalamnya.

3. Oleskan gel lidah buaya secara merata pada seluruh wajah.

4. Diamkan selama 15-20 menit agar nutrisi dalam gel dapat meresap ke dalam kulit.

BACA JUGA:Kemenag Buka Seleksi Calon Anggota Badan Wakaf Indonesia, Begini Cara Daftarnya

5. Bilas wajah dengan air bersih.

6. Lakukan perawatan ini minimal 2-3 kali seminggu untuk hasil yang optimal dalam kecerahan dan kondisi kulit Anda.

Lidah buaya telah menjadi bagian dari pengobatan tradisional dan kecantikan selama berabad-abad. Manfaat-manfaatnya yang luar biasa dapat membantu Anda mencapai kulit wajah yang cerah dan bersinar. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: