Timnas Indonesia U-24 Menang 2-0 Atas Kirgistan, Puncaki Klasemen Grup F

Timnas Indonesia U-24 Menang 2-0 Atas Kirgistan, Puncaki Klasemen Grup F

Tmnas Indonesia U-24 sukses mengalahakan Kirgistan 2-0 pada pertandingan menghadapi Kirgistan, Selasa 19 September 2023-Ist-Radar indramayu

INDRAMAYU, RADARINDRAMAYU.ID - Timnas Indonesia U-24 sukses mengalahkan Kirgistan 2-0 pada pertandingan pertama sepakbola Asian Games 2023 Grup F di Zhejiang Normal University East Stadium, Jinhua, China, Selasa 29 September 2023 malam WIB. 

Daam pertandingan tersebut Rizky Ridho dan kawan-kawan menang dengan skor 2-0. Dua gol kemenangan Timnas Indonesia U-24 diciptakan Ramai Rumakiek dan Hugo Samir. 

Pelatih Timnas Indonesia U-24, Indra Sjafrie, mengapresiasi hasil yang diperoleh di pertandingan tersebut. Karena merupakan  partai pertama turnamen sangat penting untuk tim. 

"Alhamdulillah kami bisa menang," ujar Indra Sjafri saat sesi jumpa pers usai laga.

BACA JUGA:Harga Beras di Daerah Lumbung Pangan Ini Masih Tinggi

BACA JUGA:Panwascam Dituntut Jaga Integritas Wujudkan Pemilu Demokratis dan Berkualitas

Indra Sjafrie juga menyampaikan terima kasih kepada semua pemain yang sudah berjuang dan memberikan tiga poin untuk bisa melangkah ke selanjutnya.  

KKemenangan atas Kirgistan mengantarkan Timnas Indonesia U-24 ke puncak klasemen sementara Grup F. Skuad Garuda Muda punya poin tiga, sama dengan Korea Utara di peringkat kedua. 

Dalam laga menghadapi Kirgistan, Timnas Indonesia U-24 kesulitan membuka keunggulan pada babak pertama.

Padahal Egy Maulana Vikry dkk tampil dominan. Bahkan di babak pertama, Skuad Garuda Muda mencatatkan total 6 tembakan, dengan 1 di antaranya ke arah gawang. 

BACA JUGA:Ratusan Warga Desa Tersana Sumringah Dapat Bantuan Beras

BACA JUGA:KAI Daop 3 Cirebon Himbau Masyarakat Tidak Membakar Sampah di Sekitar Jalur Kereta Api

Gol Timnas Indonesia U-24 baru lahir pada menit ke-58 melalui Ramai Rumakiek. Dengan skill individunya Rumakiek mampu melewati beberapa pemain Kirgistan, lalu melakukan tembakan keras yang gagal dibendung kiper Kirgistan. Skor 1-0  untuk Indonesia. 

Babak kedua Timnas Indonesia U-24 semakin mendominasi permainan. Pergantian  pemain dilakukan Indra Sjafrie dengan memasukan sejumlah pemain baru seperti Alfeandra Dewangga, Dony Tri Pamungkas, dan Hugo Samir. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: