KEREN!! Ekskul Jurnalistik Smanja Sabet Juara 3 Reels Pancasila Tercinta Tingkat Jawa Barat

KEREN!! Ekskul Jurnalistik Smanja Sabet Juara 3 Reels Pancasila Tercinta Tingkat Jawa Barat

JUARA TINGKAT JABAR – Ekstrakurikuler Jurnalistik Smanja menyabet juara 3 lomba Reels Pancasila Tercinta atau Rica-Rica pada event Bangkit Fest 2023 dan Bulan Bung Karno yang diadakan Pemprov Jawa Barat melalui Badan Kesbangpol.-Kholil Ibrahim -Radar indramayu

ANJATAN, RADARINDRAGMAYU.ID  - Menjelang tutup tahun pelajaran 2022/2023, prestasi keren kembali ditorehkan SMA Negeri 1 Anjatan (Smanja).

Kali ini, di raih siswa-siswi yang tergabung dalam ekstrakurikuler Jurnalistik Smanja.

Mereka berhasil menyabet juara 3 lomba Reels Pancasila Tercinta atau Rica-Rica. Pada event Bangkit Fest 2023 dan Bulan Bung Karno yang diadakan  Pemerintah Provinsi Jawa Barat  melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol).

Kegiatan tersebut diadakan dalam rangka Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2023. Sebagai ajang edukasi dan memperkuat makna Pancasila dalam kehidupan berbangsa di momen peringatan Hari Lahir Pancasila, serta memperingati kelahiran Bung Karno salah satu proklamator Indonesia.

BACA JUGA:DPD Partai NasDem Indramayu Tolak Keputusan DPW Jabar Terkait Nomor Urut Caleg

BACA JUGA:Nina Agustina Ajak Menangkan Ganjar Pranowo Jadi Presiden 2024

Penghargaan berupa piagam diberikan langsung oleh Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum SE didampingi Kepala Badan Kesbangpol Provinsi Jawa Barat R Iip Hidajat kepada perwakilan ekskul Jurnalistik Smanja pada Kamis (1/6) bertempat di aula barat Gedung Sate, Bandung.

Kepala SMAN 1 Anjatan, Daryam SPd MPd mengaku bangga atas prestasi yang didapat ekskul Jurnalistik Smanja. Menambah sederet penghargaan yang sebelumnya banyak diperoleh Smanja sepanjang tahun pelajaran 2022/2023.

“Alhamdulillah, prestasi yang diraih anak-anak ekskul Jurnalistik ini tentu sangat membanggakan,” kata dia.

Lebih dari itu, menurut Daryam, keikutsertaan mereka pada event Bangkit Fest 2023 dan Bulan Bung Karno itu diharapkan mampu memberikan semangat bagi para pelajar. Untuk leluasa menikmati kehidupan yang sejahtera, memberikan motivasi untuk berbagi, dan menjadikan sumber inspirasi untuk berprestasi sebaik-baiknya.

BACA JUGA:Hari Lahir Pancasila, Bupati Nina Agustina Ajak Kuatkan Gotong Royong

BACA JUGA:Mau Dapat Pajero Sport Dakkar dan Xpander Ultimate? Yuk Ikutan MyPertamina Tebar Hadiah

“Peringatan Hari Lahir Pancasila ini, semangat berbangsa dan bernegara kita harapkan dapat meningkat dikalangan pelajar. Menjadikan Pancasila sebagai dasar negara, ideologi negara, dan pandangan hidup bangsa yang digali oleh pendiri bangsa merupakan suatu anugerah yang tiada tara dari Tuhan Yang Maha Esa untuk bangsa Indonesia,” terangnya.

Sementara itu, Pembina OSIS Smanja Fadhil Muhammad SPd.Gr didampingi Pembina Ekskul Jurnalistik, Ali Murtado SI.Pust menuturkan, meski hanya juara ketiga, namun prestasi ini sangat membanggakan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: