Bupati Nina Agustina Shalat IdulFitri 1444 H di Alun-alun Puspa Wangi Indramayu

Bupati Nina Agustina Shalat IdulFitri 1444 H di Alun-alun Puspa Wangi Indramayu

Bupati Nina Shalat IdulFitri 1 Syawal 1444 .Hijriah di Alun- alun--

INDRAMAYU, RADARINDRAMAYU.ID -- Bupati Indramayu Nina Agustina bersama Forkopimda Indramayu menunaikan Shalat IdulFitri 1 Syawal 1444 Hijriah, di Alun-alun Puspa Wangi Indramayu, Sabtu 22 April 2023.

Pelaksanaan Shalat Ied turut dihadiri Anggota DPR RI Ono surono, Sekretaris Daerah (Sekda) Indramayu Rinto Waluyo, kepala BUMD dan jajaran, sejumlah kepala perangkat daerah dan masyarakat Indramayu secara umum yang hadir sejak 06.30 WIB.

Usai menunaikan Shalat IdulFitri, masyarakat Indramayu berkesempatan bersalam-salaman dengan Bupati Indramayu Nina Agustina didampingi Sekda Indramayu Rinto Waluyo dan Forkopimda Indramayu.

Rampungnya pembangunan Alun-alun Puspa Wangi Indramayu sebagai program unggulan Bupati Indramayu Nina Agustina yakni Alun-alun Rakyat (Alur) kini di buka untuk umum sekaligus digunakan untuk pelaksanaan Shalat IdulFitri 1 Syawal 1444 H.

BACA JUGA:Jamaah Salat Ied Meluber Kejalan Pantura

BACA JUGA:Pertamina Pastikan Stok dan Pasokan Energi di Indramayu Aman

Dikatakan Bupati Nina Agustina, pelaksanaan Hari Raya Idul Fitri 1444 H merupakan hari kemenangan setelah satu bulan penuh melaksanakan ibadah puasa diiringi dengan kegiatan ibadah yang penuh berkah di dalamnya.

Untuk itu Bupati Indramayu Nina Agustina berharap, Hari Raya Idul Fitri 1444 H ini dimaknai sebagai momen meningkatkan pribadi yang lebih baik utamanya memperbaiki kualitas keimanan dan ketaqwaan.

“Hari ini kita bergembira setelah sebulan penuh lamanya melaksanakan Ibadah puasa, semoga Allah Subhanahuwata'ala menerima semua amal kita selama bulan Ramadan, kita menjadi pribadi yang lebih baik dari hari kemarin dan kita termasuk kedalam golongan umat yang bertaqwa,” katanya.

Sementara itu, bertindak sebagai Khatib pada pelaksanaan Shalat Idul Fitri kali ini adalah K.H Roffi Affandi. Kemudian Imam Shalat Ied Ustaz Ali Rizal Al Hafidz dan Muroqi Ustaz Subuhun bersama Ustaz Ahmad Sahid.

BACA JUGA:Menteri ESDM : Stok BBM Cukup dan Pelayanan di SPBU Baik

BACA JUGA:Hero Bangga, Masih Banyak Warga Pesisir Indramayu yang Hafal Pancasila

Usai shalat IdulFitri 1 Syawal 1444 H dan bersalam-salaman dengan warga, Bupati Indramayu Nina Agustina bersama jajaran bersilaturahmi ke kediaman tokoh-tokoh Indramayu.

BACA JUGA:Innalilahi....Aipda Nego Heryana, Anggota Polres Indramayu Meninggal saat Bertugas di Pos Pam Larangan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: