Pengakuan Korban Begal Motor : Diancam dengan Golok Panjang, Diteriaki “Tembak…!”

Pengakuan Korban Begal Motor : Diancam dengan Golok Panjang, Diteriaki “Tembak…!”

Salah seorang korban pembegalan, Yogi Waluyo (22) menyampaikan ucapan terimakasih kepada Kapolres Indramayu AKBP M Fahri Siregar, karena sepeda motornya bisa kembali-utoyo prie achdi-

INDRAMAYU, RADARINDRAMAYU.ID – Polres Indramayu berhasil membekuk kawanan begal yang beraksi dua kali dalam satu malam. Lima tersangka berhasil diamankan dan seorang kabur.

Dalam melakukan aksinya mereka benar-benar sadis. Mereka membawa senjata tajam berupa golok panjang atau samurai, untuk mengancam korban.

Seperti diungkapkan salah seorang korban begal motor, Yogi Waluyo (22), warga Desa Wanasari Kecamatan Bangodua Kabupaten Indramayu. Ia terpaksa menyerahkan sepeda motornya, ketika kawanan begal memepet sepeda motornya dan mengancam.

“Saat itu saya benar-benar ngeri. Mereka mengacungkan samurai ke arah saya, kemudian ada yang berteriak tembaak..! Saya tentu sangat takut, dan membiarkan mereka mengambil kunci sepeda motor saya, lalu kabur membawa motor saya,” ungkap Yogi.

BACA JUGA:Kawanan Begal Motor Dilumpuhkan Usai Beraksi Dua Kali Dalam Semalam

BACA JUGA:Akhirnya Atlet Berprestasi di Porprov Bisa Tersenyum, Bonus yang Dijanjikan dari Pemkot Cirebon Cair

Yogi yang saat itu berdua dengan teman perempuannya mengaku sangat ketakutan. Apalagi saat itu di lokasi kondisinya benar-benar gelap dan sepi. Mau minta tolong tidak ada siapa-siapa. Daripada diapa-apain, ia memilih pasrah.

Yogi bercerita, malam itu hari Rabu 29 Maret 2023 ia baru saja main dengan teman perempuannya, Nur, yang merupakan warga Desa Segeran Kecamatan Juntinyuat, Kabupaten Indramayu.

Saat itu ia bermaksud mengantar teman perempuannya, tapi belum sampai lokasi ternyata ada kejadian yang sangat mengerikan. Yogi mengaku bersyukur karena dirinya tidak dilukai dengan senjata tajam.

“Yang pasti saya sangat bersyukur karena jajaran Polres Indramayu bisa menangkap para pelaku dalam waktu singkat.Bahkan sepeda motor saya juga bisa kembali dalam keadaan utuh. Terima kasih kepada pak kapolres beserta jajarannya,” ungkapnya, Kamis 6 April 2023.

BACA JUGA:Wabup Bandung Sahrul Sebentar Lagi Lepas Masa Duda, Ternyata Calon Istrinya Bos RS dan Politisi

BACA JUGA:Ramadan 2023, Taman Safari Bogor Paket Promo Gede-gedean Nih! Rp150 Ribu Keliling dan Visit Istana Panda Lho

Korban begal lainnya,  Mukhamad  Fikri Yadi (23), warga Desa Tanjungsari Kecamatan Karangampel, Kabupaten Indramayu, juga mengaku sangat ketakutan ketika diancam kawanan begal motor. Ia pun mengaku pasrah, dan membiarkan kawanan begal mengambil sepeda motornya.

“Saat itu benar-benar ngeri. Daripada saya diapa-apain, saya pasrah saja ketika mereka merebut kunci sepeda motor saya dan kabur. Alhamdulillah sekarang sepeda motor saya bisa kembali, terima kasih kepada jajaran Polres Indramayu, ” ungkapnya.

Yadi mengungkapkan,  malam itu ia baru saja main di rumah temannya di Desa Segeran Kecamatan Juntinyuat.  Namun di tengah jalan dipepet oleh beberapa orang, yang ternyata adalah kawanan begal motor.

Kapolres Indramayu, AKBP Dr M  Fahri Siregar mengatakan, penangkapan pelaku pencurian dengan kekerasan (curas) atau begal bisa dilakukan, berkat adanya laporan dari masyarakat.

“Saya imbau kepada masyarakat agar jangan segan-segan untuk melapor ketika ada tindak kriminal, sehingga kita bisa langsung bergerak,” tandas Fahri.(oet)

BACA JUGA:Keppres Biaya Haji 1444 H Terbit, Segini Besarannya

BACA JUGA:Sertu Agung Prajurit TNI AU Gugur Dalam Latihan Terjun Payung

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: