Tenaga TKSK Ateng Setya Permana Pastikan Bansos Sembako Lancar

Tenaga TKSK Ateng Setya Permana Pastikan Bansos Sembako Lancar

BANSOS: KPM Bansos sembako sedang antre menunggu giliran saat ambil bansos sembako di agen Filda, Jatisawit Lor, Jatibarang, kemarin.-Anang Syahroni-RADAR INDRAMAYU

Radarindramayu.id, JATIBARANG-Tenaga TKSK Jatibarang Ateng Setya Permana SE memastikan jika penyaluran bantuan sosial (bansos) sembako berjalan lancar.
Dikatakan Ateng, pihaknya menggandeng pemerintah desa (pemdes) untuk memantau penyaluran di agen-agen e-warong.

Dijelaskan Ateng, bansos sembako mulai disalurkan oleh agen-agen e-warong di Kecamatan Jatibarang.
Menurutnya, setiap keluarga penerima manfaat (KPM) memperoleh bansos sembako berupa kebutuhan pokok yang jika dinominalkan Rp200 ribu per KPM.

“Di awal September ini hanya 1 paket untuk bansos sembako. Dan untuk alokasi bulan September itu diuangkan sebesar Rp 200.000 yang peyalurannya oleh PT Pos Indonesia,” ungkapnya.

Pihaknya memantau bersama pemerintah desa untuk memastikan penyalurannya berjalan dengan lancar, dan KPM terlayani semua.

BACA JUGA:Perkuat Ketahanan Pangan Nasional, Bupati Nina Tinjau Bendungan Cipanas

Sementara itu, Agen E-Warong Filda menjelaskan, pihaknya menyalurkan bantuan sosial sembako untuk 400 KPM warga Jatisawit Lor, dengan sembako berupa beras, telor, sayuran, buah, daging, dan kacang dengan rincian nominal harga Rp200 ribu per KPM, untuk alokasi bansos sembako bulan Agustus 2022.

“400 KPM itu semuanya warga Desa Jatisawit Lor semua. Untuk KPM yang hari pertama tidak bisa ambil bisa ambil di hari apa saja, yang penting membawa kartu ATM nya, pasti kita layani,” ujarnya.

BACA JUGA:Kecelakaan Maut Motor Tabrak Motor di Palimanan, Korban Terpental lalu Terlindas Truk

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: