Lawan Brunei Darussalam, Timnas U-19 Dipastikan Tanpa Ferarri
Timnas U-19 dipastikan tanpa kapten tim Muhammad Ferarri saat laga kontra Brunei Darussalam, Senin (04/07) malam ini -screenshot disway.id-
Radarindramayu.id, JAKARTA – Menghadapi laga kedua melawan Brunei Darussalam di ajang
Piala AFF U-19, Senin(04/07) malam, Timnas U-19 dipastikan tanpa Ferarri. Kapten tim yang punya
nama lengkap Muhammad Ferarri ini tengah dibekap cedera.
Timnas U-19 dipastikan tanpa Ferarri, karena pemain muda Persija Jakarta ini harus menjalani
perawatan minimal 1 bulan. Ia mengalami cedera otot paha belakang (hamstring) saat laga
menghadapi Vietnam, Sabtu (02/07) lalu.
Menjadi pukulan berat ketika Timnas U-19 dipastikan tanpa Ferarri. Pasalnya pemain muda ini
berstatus sebagai kapten Timnas U-19. Pelatih Shin Tae Yong juga telah mengkonfirmasi soal
absennya Ferarri.
BACA JUGA:Geger Penemuan Bayi Disemak-Semak Lingkungan Kunto
“Memang secara detail belum ada laporan terkait cederanya Ferarri. Namun Ferarri dipastikan
absen saat menghadapi Brunei Darussalam,” kata pelatih asal Korea Selatan itu, Minggu (03/07)
Dalam pertandingan menghadapi Vietnam, Muhammad Ferarri harus ditarik keluar lapangan pada
menit ke-48. Shin lalu menggantikannya dengan Marcell Januar.
Pada pertandingan itu Shin Tae Yong memakai taktik 3 bek tengah, salah satunya diisi oleh Ferarri.
Hasilnya pertahanan cukup kuat dan mampu menahan Vietnam dengan skor 0-0. Meski hasil ini
sebenarnya tidak diharapkan oleh Shin, yang memasang target menang kontra Vietnam.
Hasil tersebut membuat Indonesia hanya berada di posisi tiga klasemen sementara Grup A Piala
AFF U-19 2022, di bawah pimpinan Myanmar dan peringkat kedua Thailand. Saat ini Vietnam bertengger di posisi keempat, Filipina kelima dan Brunei Darussalam sebagai juru kunci.
BACA JUGA:Golkar Siap Raih Tiga Kursi DPRD Indramayu di Dapil Panas
Ferarri memang menjadi pilar penting skuad Timnas Indonesia U-19. Shin Tae Yong
memprioritaskannya dan selalu menjadi bagian dalam laga-laga uji coba timnas U-19 sejak tahun 2021.
Pria berusia 19 tahun itu memperkuat skuad Garuda Muda pada pemusatan latihan (TC)
timnas U-19 di Turki, Korea Selatan dan Jakarta.
Meski tanpa Muhammad Ferarri saat menghadapi Brunei Darussalam malam ini, kita berharap Timnas U-19 mampu tampil lebih baik. Target 3 poin menjadi wajib, guna menjaga peluang lolos ke
babak selanjutnya.(oet)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: