Kisah TKW Indonesia: Tidur Harus Sekamar dengan Majikan

Kisah TKW Indonesia: Tidur Harus Sekamar dengan Majikan

Uni Yuni, TKW Indonesia yang bekerja di Taiwan-Tangkapan Layar Video-Youtube

BACA JUGA:Bertemu Pimpinan MUI, Ma'ruf Amin Dorong MUI untuk Miliki Langkah Strategis

Sebagai TKW di Taiwan, Uni Yuni memang bertugas menjaga seorang lansia. Dia juga sudah fasih berbahasa Mandarin, sehingga memudahkannya berkomunikasi.

Bahkan, sang majikan juga kerap menjadi konten dari Kanal YouTube Uni Yuni. Kedekatan mereka juga terlihat lewat interaksi dan aktivitas bersama.

"Kakek adalah majikan aku, dan aku di rumah cuma berdua sama kakek. Anak-anaknya tidak tinggal se rumah. Sehingga setiap waktu, dia selalu bersama kakek, siang hingga malam," kata Uni Yuni menceritakan.

Setiap hari, tugas Uni Yuni begitu beraham. Mulai menyiapkan obat yang dimasukan ke dalam kotak khusus. Sehingga saat waktunya harus diminum, lebih mudah.

BACA JUGA:PSSI Resmi Ajukan Diri Sebagai Tuan Rumah Piala Asia 2023

Kemudian memasak dan menyiapkan makanan. Bahkan dalam satu konten yang dibuat, Yuni memasak sop tahu dan bandeng yang merupakan kesukaan majikannya.

Yuni mengaku, menjadi TKW di Taiwan tentu bukan cita-cita atau pekerjaan yang diidamkan. Namun, karena himpitan ekonomi, dan upaya memperbaiki perekonomian keluarga, jalan ini harus ditempuhnya.

Namun, kini Yuni tidak sekadar menjadi tenaga kerja di negeri orang. Kanal YouTube terkait kisah TKW di Taiwan ternyata cukup banyak peminatnya.

Video-video Uni menggambarkan bagaimana kisah keseharian TKW di Taiwan seperti dirinya. Termasuk Uni yang mendapatkan majikan lansia.

BACA JUGA:Cuaca Indramayu Hari Ini Cerah Berawan

Dibagikan Uni dalam kisah TKW di Taiwan, kedekatannya dengan majikan. Terutama saat mereka berdua melihat foto-foto lama.

Majikan Uni menceritakan foto-foto saat dia muda dan berlibur ke Thailand. "Ini saat liburan di Thailand. Ganteng ya?" kata sang majikan.

Kedekatan Uni dan sang majikan begitu terlihat. Saat dipijat misalnya, mereka kerap kali saling berbincang. Bahkan hingga majikannya tersebut tertidur.

Diketahui majikan Uni Yuni adalah pria lansia yang sedang tak terlalu sehat kondisinya. Uni pun harus melayani segala kebutuhan sang majikannya, apalagi mereka hanya tinggal berdua. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: