Bupati Nina Hadiri Ansor Bersholawat
SINERGI: Bupati Indramayu Hj Nina Agustina SH MH CRA menghadiri acara launching Ansor Bersholawat di Masjid Islamic Center Indramayu, kemarin.--
Radarindramayu, INDRAMAYU-Bupati Indramayu Hj Nina Agustina Dai Bachtiar SH MH CRA bersama Forkopimda Kabupaten Indramayu menghadiri kegiatan launching Ansor Bersholawat di Masjid Islamic Center, Kabupaten Indramayu, Selasa malam (7/6).
Dalam sambutannya, Bupati Hj Nina Agustina mengapresiasi kegiatan Ansor bersholawat ini, mengingat selama dua tahun segala kegiatan keagamaan dibatasi dan terlaksana tidak maksimal karena wabah Covid-19.
“Saya menyambut baik dan rasa bahagia atas diselenggarakannya Ansor Bersholawat, sebab setelah cukup lama kita tidak bisa berkumpul karena situasi pandemi Covid-19. Alhamdulillah, sekarang ini kita dapat bertatap muka, bersilaturahmi dan mengobati kerinduan untuk bersholawat dan berdoa bersama-sama,” katanya.
Ansor Bersholawat semakin meriah ketika Bupati Indramayu Nina Agustina memberikan kuis kepada para jamaah yang hadir untuk menjawab kepanjangan Indramayu Bermartabat (Bersih, Religius, Maju, Adil, Makmur dan Hebat).
BACA JUGA:Selamatkan Tenaga Honorer Sebelum Dihapus
Di hadapan Bupati Nina Agustina, dua jamaah yang maju secara gamblang menjawab kepanjangan Indramayu Bermartabat. Atas keberhasilannya menjawab dengan benar, Bupati Nina Agustina kemudian memberikan hadiah kepada jamaah tersebut.
Bupati Nina Agustina berharap, Ansor Bersholawat ini menjadi sarana penyejuk jiwa dan mampu meningkatkan derajat keimanan kepada Allah SWT.
Selain itu, juga dapat membumikan ahlusunah waljamaah dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara serta memupuk rasa persatuan segenap warga Nahdliyin dan warga Indramayu secara umum.
BACA JUGA:Polisi Selidiki Motif Wanita Simpan Janin dalam Kotak Makan
“Dengan adanya kegiatan malam ini menjadi suatu upaya dalam mewujudkan masyarakat Indramayu yang religius karena sebagaimana diketahui bahwa kita mempunyai cita-cita untuk mewujudkan visi Indramayu Bermartabat,” harapanya. (kom/dun)
BACA JUGA:Cuaca Panas, Suhu di Arab Saudi 55 Derajat Celsius, Dua Jemaah Haji Indonesia Kakinya Melepuh
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: