PKS, Nasdem Bersama Partai Koalisi Siap Kawal Kemenangan Paslon Lucky Hakim– Syaefudin

PKS, Nasdem Bersama Partai Koalisi Siap Kawal Kemenangan Paslon Lucky Hakim– Syaefudin

MENANGKAN: Ketua DPD PKS Indramayu H Ruswa di dampingi Ketua DPD NasDem Indramayu Sri Wahyuni Herman saat memberikan keterangan kepada awak media, kemarin.-Anang Syahroni-RADAR INDRAMAYU

INDRAMAYU, RADARINDRAMAYU.ID – Partai pengusung pasangan calon bupati dan wakil bupati Indramayu Lucky Hakim- Syaefudin, PKS dan NasDem bersama partai koalisi yakni Hanura, PBB, Partai Gelora, Partai Buruh, dan PKN siap kawal kemenangan pada Pilkada Indramayu 2024.

Hal itu disampaikan ketua DPD PKS Kabupaten Indramayu H Ruswa, kemarin. Sebagai salah satu partai pengusung PKS telah mengusung pasangan calon yang sesuai dengan aspirasi dan harapan dari masyarakat di Kabupaten Indramayu.

Menurutnya Ruswa PKS partai Politik yang menampung aspirasi publik yang telah di wujudkan.

"Karena aspirasi yang masuk itu Paslon Lucky– Syaefudin sehingga kami perjuangankan, alhamdulillah DPP bisa membaca situasi dilapangan sehingga rekomnya lahir duluan bahkan beda tanggal saja dengan NasDem, dan kami siap kawal bersama partai koalisi menangkan pasangan ini di Pilkada Indramayu 2024," ujarnya.

BACA JUGA:Kapten Timnas Vietnam Akui Tidak Ingin Bertemu Indonesia di Final AFF, Netizen Vietnam: 'Dasar Pengecut!'

BACA JUGA:Daftar 15 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Shin Tae-yong, Pilih Wahyu daripada Elkan, Kualifikasi Piala Dunia

Hal senada dikatakan Sekertaris DPD NasDem Indramayu Sri Wahyuni Herman atau yang akrab disapa SWH mengatakan DPP Partai Nasdem mengusung paslon Lucky Hakim- Syaefudin memang melalui proses yang penuh dinamika politik yang cukup panjang.

Selain itu dari berbagai masukan berbagai pihak akhirnya Partai Nasdem memilih memasangkan Lucky Hakim- Syaefudin sebagai pasangan calon bupati dan wakil bupati Indramayu di Pilkada Indramayu 2024.

"Karena why not, karena merekalah the best sehingga kami berani memberikan rekomendasi kepada paslon Lucky Hakim-Syaefudin, ini jadi langkah awal, kami akan bersama semua partai koalis akan berjuang menangkan paslon Lucky Hakin– Syaefudin," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: