Ingin Naturalisasi dan Main di Persebaya, Bobby Oenen Siap Tinggalkan Belanda Demi Tanah Leluhur

Ingin Naturalisasi dan Main di Persebaya, Bobby Oenen Siap Tinggalkan Belanda Demi Tanah Leluhur

Ingin Dinaturalisasi dan Main di Persebaya, Bobby Oenen Siap Tinggalkan Belanda Demi Tanah Leluhur-ig @b.nen02-

BACA JUGA:Banyak yang Salah Kaprah! Ternyata Pinjaman KUR Tidak Boleh Dipakai untuk Membeli Mobil, Begini Kata Ahli

Deltras FC adalah klub yang punya sejarah kuat di Sidoarjo. Maka tak heran jika Bobby memimpikan klub ini sebagai pintu masuk ke Liga 1 Indonesia.

“Saya tahu Deltras bukan klub besar saat ini, tapi mereka punya sejarah. Saya ingin membantu membesarkan kembali klub itu,” ujarnya.

Namun, ambisi Bobby tidak berhenti di Deltras FC. Ia berharap suatu saat bisa mengenakan seragam hijau Persebaya Surabaya atau bahkan Arema FC.

Bermain untuk Persebaya Surabaya adalah impian masa kecilnya yang tumbuh dari cerita-cerita sepak bola Indonesia yang ia dengar dari keluarga.

BACA JUGA:Ini 3 Alasan Logis Mengapa Timnas Indonesia Tidak Perlu Ikut ASEAN All Stars Lawan MU, No 1 Paling Populer

“Saya ingin menjadi pemain keturunan yang bisa berkontribusi besar untuk klub di Indonesia,” ucapnya, tegas dan percaya diri.

Saat ini, kontraknya bersama VV Baronie masih aktif hingga 30 Juni 2026. Perpanjangan kontrak terakhirnya dilakukan pada 11 Januari 2025.

Namun, Bobby menyadari bahwa mengejar mimpi bukan sekadar menunggu. Ia aktif mengembangkan kemampuan dan menjaga kondisi fisik agar selalu siap.

Keinginannya untuk kembali ke akar budaya leluhurnya menjadi pendorong utama. Sepak bola bukan hanya soal permainan, tapi juga identitas.

BACA JUGA:Gokil! 2 Kali Main Dibayar Rp290.000, Ini Dia Game Penghasil Uang Saldo DANA Terbaru dan Tercepat di 2025

Melihat banyak pemain keturunan Indonesia yang sukses, Bobby merasa optimistis bahwa mimpinya bukan hal yang mustahil untuk diwujudkan.

Ia berharap federasi dan klub-klub Indonesia bisa membuka ruang lebih luas bagi pemain diaspora seperti dirinya.

“Jika saya diberi kesempatan, saya akan memberikan 100 persen,” pungkas Bobby.

Harapan dan ambisinya kini tinggal menanti waktu yang tepat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: