Kolaborasi Kluivert - Pastoor - Landzaat - Cruyff: Akankah Timnas Indonesia Meraih Kejayaan?

Kolaborasi Kluivert - Pastoor - Landzaat - Cruyff: Akankah Timnas Indonesia Meraih Kejayaan?

Kolaborasi Kluivert-Pastoor-Landzaat-Cruyff: Akankah Timnas Indonesia Meraih Kejayaan di Bawah Empat Maestro?-ig @pssi-

RADARINDRAMAYU.ID - Di balik gemerlap dunia sepak bola Indonesia, sosok Alex Pastoor muncul sebagai otak strategis yang siap membawa perubahan.

Keputusannya untuk bergabung dengan timnas Indonesia mengundang rasa penasaran, mengingat rekam jejaknya yang unik di Belanda.

Banyak yang meyakini, Pastoor akan menjadi kunci utama dalam merancang taktik dan strategi timnas.

Berdasarkan wawancara Goal Indonesia dengan Bart Slabbekoorn dari voetbalzone, terungkap bahwa Pastoor bukanlah sosok pelatih biasa. 

BACA JUGA:UMKM Produsen Wewangian Binaan BRI Siap Harumkan Indonesia di Kancah Dunia

Ia dikenal sebagai ahli taktik yang mampu mengubah tim medioker menjadi kekuatan yang disegani.

Buktinya, keberhasilannya membawa Almere City promosi ke Eredivisie dan bertahan di papan tengah klasemen.

Padahal banyak yang meragukan kemampuan tim tersebut. Pastoor memiliki filosofi yang berbeda dengan kebanyakan pelatih Belanda.

Ia tidak terpaku pada gaya penguasaan bola ala Johan Cruyff, melainkan memilih pendekatan direct yang lebih efektif. 

BACA JUGA:Pemkab Indramayu Dukung Program ISWMP untuk Pengelolaan Sampah yang Lebih Efisien Jadi 'Keripik Sampah'

Ia merekrut pemain-pemain dengan fisik kuat dari Prancis dan berhasil menciptakan tim yang solid dan sulit dikalahkan.

Keputusannya untuk meninggalkan Almere City setelah meraih kesuksesan pun menuai tanda tanya.

Ia mengaku sedang menunggu kesempatan besar, bahkan sempat mempertimbangkan untuk menjadi sopir taksi atau psikolog.

Selain keahlian taktiknya, Pastoor juga dikenal sebagai sosok yang humanis. 

BACA JUGA:Undangan Terharu, Wabup Hormat dengan Sang Guru Semasa Sekolah di SMA Muhammadiyah Juntikebon

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: