Mayoritas Anak Muda Pilih Menikah di Usia 25-30 Tahun, Tabungan Bersama Jadi Strategi Favorit Biaya Nikah

Mayoritas anak muda pilih menikah di usia 25-30 tahun, dengan menabung bersama pasangan - canva - radarindramayu.id
RADARINDRAMAYU.ID - Pernikahan merupakan salah satu fase penting dalam kehidupan seseorang. Namun, kapan waktu yang ideal untuk menikah masih menjadi perdebatan di kalangan anak muda.
Berdasarkan survei terbaru yang dilakukan oleh Populix pada Februari 2025, mayoritas anak muda di Indonesia memiliki preferensi usia tertentu dalam memasuki jenjang pernikahan.
Tidak hanya itu, berbagai tren terkait pernikahan, seperti tempat pernikahan impian hingga diskusi seputar anak, juga menjadi perhatian utama bagi pasangan yang sedang merencanakan masa depan mereka.
Menurut hasil survei yang melibatkan 1.038 responden dari kalangan Generasi Z dan Milenial, sebanyak 61% memilih rentang usia 25-30 tahun sebagai usia paling ideal untuk menikah.
Sementara itu, 32% responden menilai bahwa usia 20-25 tahun juga masih merupakan usia yang tepat untuk menikah.
Sebaliknya, hanya 8% yang memilih untuk menikah di atas usia 30 tahun, dan tidak ada satu pun responden yang ingin menikah di bawah usia 20 tahun.
Selain menentukan usia pernikahan yang ideal, survei juga mengungkap kebiasaan pasangan dalam mempersiapkan biaya pernikahan.
Sebanyak 44% pasangan memilih untuk menabung bersama guna memastikan keuangan mereka lebih terencana sebelum menikah.
Dari jumlah tersebut, 32% mulai menabung sejak awal hubungan, sedangkan 44% lainnya baru mulai menabung menjelang pernikahan.
Sementara itu, 18% tetap menabung secara individu, dan hanya 6% yang tidak pernah mempertimbangkan opsi menabung bersama.
Dalam hal pemilihan lokasi pernikahan, ballroom atau function hall menjadi pilihan favorit bagi 48% pasangan sebagai venue impian mereka.
Sebaliknya, tren pernikahan di taman atau area terbuka mengalami penurunan, hanya dipilih oleh 22% responden. Sementara itu, 10% lebih memilih hotel, 5% memilih restoran, dan 3% memilih villa sebagai tempat melangsungkan pernikahan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: