Bukan Tanpa Alasan Egy Maulana Tampil Gacor Bareng Dewa United, Oh Ternyata Demi Mendapatkan Perhatian dari..

Egy Maulana Vikri tampil gacor bareng Dewa United agar dapat perhatian dari Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert. -Instagram @egymaulanavikri-radarindramayu.id
RADARINDRAMAYU.ID - Bukan tanpa alasan Egy Maulana Vikri tampil sangat gacor dan ngacir bareng klubnya yakni, Dewa United di Liga 1 Indonesia.
Ternyata, performa Egy yang cadas itu merupakan suatu bentuk dari dirinya, agar bisa mendapatkan perhatian dari pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert.
Soalnya, pelatih Timnas memang tengah mencari talenta baru dari pemain lokal. Oleh karenanya dia juga sering blusukan ke stadion di mana ada pertandingan Liga 1.
Sementara itu, performa yang apik dari Egy rupanya kebetulan disaksikan oleh Patrick dan jajaran staf kepelatihan Timnas sewaktu laga Dewa United VS Persija.
Pertandingan Liga 1 antara Dewa United VS Persija ini, dimenangkan oleh Egy Maulana cs dengan skor 2-1, yang bergulir di Stadion Pakansari Bogor.
Dan, saat laga tersebut, Egy tampil selama 88 menit dengan rating pemain senilai 4,1. Egy tampil apik dengan meliuk-liuk seperti yang menjadi ciri khasnya.
Soalnya, pertandingan tersebut disaksikan oleh pelatih Timnas, makanya sebagai salah satu punggawa skuad garuda, Egy langsung saja tancap gas dan unjuk gigi.
Dengan begitu, Patrick Kluivert dan tim kepelatihan yang sedang mencari bakat pemain lokal, bisa saja jadi mempertimbangkan Egy untuk diboyong ke skuad garuda.
BACA JUGA:Djenna de Jong di Panggil Coach Mochi Seleksi Timnas Putri, Urungkan Niat Pensiun Dini!
Egy Maulana Vikri memang merupakan punggawa skuad garuda, sebelum era kepelatihan Patrick Kluivert. Nama Egy sudah sering dipanggil ke Timnas.
Tepatnya, di era kepelatihan Shin Tae-yong, Egy selalu tampil dan sering diboyong ke skuad garuda. Tetapi, dia biasanya hanya dimasukkan pada babak kedua saja.
Total sudah beberapa kali Egy main di Timnas, dan biasa diturunkan di babak kedua. Yang paling masih bisa diingat adalah saat Egy mencetak 1 gol penting ke gawang Vietnam.
Sedikit kilas balik ke tahun 2024, Egy mencetak 1 gol ke gawang Nguyen pada pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran kedua. Gol Egy membawa skuad garuda menang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: