Lobi Klub Lepas Pemain Timnas, PSSI dan Tim Kepelatihan Gerak Cepat, Alex Pastoor; Ada Pendekatan Berbeda!

Lobi Klub Lepas Pemain Timnas, PSSI dan Tim Kepelatihan Gerak Cepat, Alex Pastoor; Ada Pendekatan Berbeda!

Erick Thohir mengadakan rapat dan membahas persiapan Indonesia di Round 3 -radarindramayu.id-Foto via erickthohir - Instagram

RADARINDRAMAYU.ID - Ambil tindakan cepat, tim kepelatihan dan PSSI melobi para klub pemain Timnas Indonesia, untuk secepatnya mereka bergabung dengan Timnas Indonesia persiapan Round 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Tidak memiliki kesempatan untuk mengukur sejauh mana perkembangan Skuad Garuda Indonesia, Ketum PSSI Erick Thohir mengadakan rapat dengan tim kepelatihan Kluivert.

Jeda waktu yang singkat untuk Timnas Indonesia bisa tampil maksimal di sisa pertandingan Round 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, asisten pelatih angkat bicara.

Soal persiapan Timnas Indonesia di kompetisi Round 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Alex Pastoor angkat bicara, mengenai rencana yang telah di rapatkan khusus.

BACA JUGA:Alex Pastoor Ngeyel, Sekalipun Gunakan Formasi 9-0-1 Yang Tak Lazim; Saya Ingin Selalu Menang Dalam Match!

"Sekarang Anda harus melakukan (Persiapan Tim) dalam waktu yang jauh lebih singkat," Ujarnya Alex Pastoor.

"Jadi, Anda harus melakukan (Rencana) pendekatan yang berbeda,"Sambungnya Alex Pastoor.

Ucap pria 58 tahun tersebut, saat ini Timnas Indonesia tidak memiliki banyak waktu untuk menunggu para pemain inti bergabung, dan PSSI berserta tim akan lakukan pendekatan khusus.

Sepertinya PSSI dan Tim Patrick Kluivert akan melobi para Klub-klub luar untuk bisa secepat nya melepas pemain Timnas Indonesia, hal ini guna merancang strategi Skuad Garuda.

BACA JUGA:Shin Tae-yong Marah Sebab Masih Difitnah, Beri Sindiran Langsung untuk Para Oknum, Begini Katanya

"Kami (Tim dan PSSI) semuanya jelas, Apalagi (persiapan) tidak ada kesempatan uji coba untuk Indonesia. Seharusnya tidak ada kebingungan, jadi tidak membuang waktu untuk berpikir," jelasnya Pastoor.

Tidak memikirkan kebingungan di waktu yang mepet, Pastoor mengatakan bahwa pihaknya butuh bernegosiasi kepada klub sebelum pemain gabung ke timnas Indonesia

Tindakan ini dilakukan cepat dengan cara melobi klub yang mereka (pemain) tukangi, dan meyakinkan mereka untuk melepaskan pemain nya gabung Timnas Indonesia.

"Tentu ketika pemain sudah memainkan pertandingan (Klub) terakhir tetapi belum ke timnas. Anda harus bernegosiasi dengan mereka," tandasnya Pastoor.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: