Akademi STY Di Jakarta Tetap Berjalan! Netizen Indonesia Beri Respon Positif: 'Kesetiaan Itu Bernama STY'
Shin Tae-Yong I Akademi STY Di Jakarta Tetap Berjalan-Foto: Pro Media Teknologi-radarindramayu.id
RADARINDRAMAYU.ID - Senin, 6 Januari 2025, Shin Tae-Yong, resmi diberhentikan sebagai Pelatih Kepala Timnas Indonesia.
Erick Thohir, bersama jajaran Exco PSSI, mengumumkan secara resmi pemberhentian Shin Tae-Yong lewat konferensi pers yang digelar pada Hari Senin, 6 Januari 2025.
Datang saat Indonesia berada dalam kondisi yang kurang baik, dan pergi di saat Indonesia mulai berbenah, Shin Tae-Yong meninggalkan sejarah yang baik untuk Timnas Indonesia.
Melatih dengan hati, Shin Tae-Yong bahkan membangun akademi sepak bola untuk melatih bakat muda di Indonesia.
BACA JUGA:Patrick Kluivert Resmi Dikontrak Selama 2 Tahun Oleh PSSI, Masih ada Kemungkinan Perpanjang Kontrak
Lewat media Instagram resmi Shin Tae-Yong Academy @shintaeyong_academy, Shin Tae-Yong academy, resmi dibuka pada tanggal 5 Desember 2024 silam.
Demi mengasah bakat-bakat muda di Indonesia, visi dari Shin Tae-Yong bersama staff kepelatihan, tertuang rapih dalam akademi STY.
Meski baru saja diberhentikan sebagai Pelatih Kepala Timnas Indonesia, Shin Tae-Yong tetap berkomitmen untuk mengurus akademi sepakbolanya.
Sempat beredar isu yang menyebutkan jika Akademi STY, tidak akan lanjut karena Shin Tae-Yong diberhentika sebagai Pelatih Kepala Timnas Indonesia.
Melansir lewat halaman resmi Shin Tae-Yong Academy, @shintaeyong_academy, Shin Tae-Yong bersama staff kepelatihan, memastikan tetap melanjutkan Akademi STY.
"To lead youth football development and strengthen Indonesia's Sport Culture."
Visi tersebut, tertuang rapih dalam official statement yang diunggah lewat akun instagram @shintaeyong_academy.
Demi menindaklanjuti kontribusi dalam sepak bola Indonesia, Akademi STY tetap berlanjut. Hal ini juga berlaku meski Shin Tae-Yong sudah tidak menjadi Pelatih Kepala Timnas Indonesia.
BACA JUGA:Media Belanda Melaporkan Bahwa 2 Asisten Baru Timnas Indonesia akan Segera Hadir, Siapakah Mereka?
Keputusan Shin Tae-Yong ini, sontak memberikan respon positif dari para pendukung Timnas Indonesia.
Ribuan netizen, "memadati" kolom komentar Akademi STY.
Salah satunya komentar akun @weecute47 yang berkomentar, "Coach Shin, dedikasi nya yata, ga cuma cuap-cuap di media yang bisanya cuma menghina berkedok kritik, semangat Coach Shin," tulisnya di kolom komentar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: