Kolaborasi Patrick Kluivert dan Louis van Gaal di Timnas Indonesia? Begini Kata Media Spanyol....

Kolaborasi Patrick Kluivert dan Louis van Gaal di Timnas Indonesia? Begini Kata Media Spanyol....

Kolaborasi Kluivert dan Van Gaal di Timnas Indonesia jadi sorotan media Spanyol - Onsoranje & patrickkluivert9/ig - radarindramayu.id

RADARINDRAMAYU.ID - Media ternama Spanyol, Marca, turut mengangkat kabar tentang penunjukan Patrick Kluivert sebagai pelatih baru Timnas Indonesia.

Lebih mengejutkan lagi, mereka melaporkan bahwa Kluivert akan bergabung dengan seniornya, Louis van Gaal, yang akan menjabat sebagai Direktur Teknik.

Penunjukan kedua sosok asal Belanda ini dinilai sebagai langkah revolusioner dalam tubuh Timnas Indonesia.

Marca menyebut bahwa langkah cepat PSSI dalam mencari pengganti Shin Tae-yong, yang baru saja dipecat, menunjukkan ambisi besar federasi.

BACA JUGA:Inilah Respon Pemain Timnas Indonesia, Usai PSSI Resmi Berhentikan Shin Tae-yong Jadi Pelatih

Fabrizio Romano sebelumnya sudah melaporkan bahwa kontrak Patrick Kluivert dengan Timnas Indonesia hampir rampung.

Namun, berita yang menyorot keterlibatan Van Gaal semakin memperkuat keseriusan langkah PSSI dalam upaya membawa Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026.

"Kolaborasi ini tentu mengejutkan dunia sepak bola, mengingat reputasi besar keduanya," tulis Marca, menggambarkan besarnya nama Kluivert dan Van Gaal dalam lanskap sepak bola internasional.

Penunjukan Kluivert dan Van Gaal bukan tanpa alasan. Timnas Indonesia sedang berjuang untuk mencapai prestasi yang belum pernah mereka raih sejak terakhir kali tampil di Piala Dunia 1938 sebagai Hindia Belanda.

BACA JUGA:Sebelum di Pecat PSSI, 6 Prestasi Bersejarah STY Tercatat Untuk Timnas Indonesia Selama 5 Tahun Menukangi

Target utama yang diusung adalah lolos ke Piala Dunia 2026, dan kombinasi pengalaman Van Gaal serta semangat muda Kluivert diharapkan dapat membawa perubahan besar.

Saat ini, Timnas Indonesia berada di posisi ketiga Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Dengan raihan enam poin, Indonesia hanya terpaut satu poin dari Australia di posisi kedua.

Persaingan masih terbuka lebar, kecuali Jepang yang sudah hampir pasti lolos dengan 16 poin.

Dua tim teratas akan langsung melaju ke putaran final, sementara peringkat ketiga dan keempat harus berjuang di babak selanjutnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: