Masih Kontrak dengan Thai Port FC, Bojan Hodak Tawarkan Asnawi Bermain di Persib Bandung: 'Ini Masalahnya...'
Masih Kontrak dengan Thai Port FC, Bojan Hodak Tawarkan Asnawi Bermain di Persib Bandung: 'Ini Masalahnya...'-ist/Bola.net-radarindramayu.id
RADARINDRAMAYU.ID – Pelatih Persib Bandung tertarik dengan salah satu bek Timans Indonesia, Bojan Hodak tawarkan Asnawi bermain di Persib.
Asnawi Mangkualam, pemain jebolan PSM Makassar satu ini menarik perhatian salah satu pelatih Liga 1 Indonesia, Bojan Hodak.
Pelatih asal Kroasia tersebut kepincut dengan pemain yang sedang berkarir di Liga Thailand tersebut.
Saat ini, Asnawi Mangkualam masih menjalani karirnya di Thailand, tepatnya bermain di Thai Port FC.
BACA JUGA:Pelatih Bojan Hodak Tertarik Gaet Asnawi Mangkualam ke Persib Bandung, 'Tapi Ini Soal...'
Sangat masuk akal bahwa Bojan Hodak tertarik untuk membawa Asnawi ke Persib Bandung, terutama karena Bojan dan Asnawi telah bekerja sama di PSM Makassar.
“Asnawi pemain saya di PSM ketika dia masih muda. Saya selalu berbicara dengannya dan memiliki hubungan yang baik dengannya. Saya bercanda kapan dia akan gabung ke Persib," seloroh Bojan Hodak sambil tersenyum.
Namun, pelatih asal Kroasia ini menyadari bahwa mendatangkan Asnawi Mangkualam ke Persib saat ini sangat sulit karena dia sudah nyaman bersama Port FC, terutama terkait nilai kontraknya.
“Ya, ini soal uang dan Port membayarnya dengan layak, jadi ini yang menjadi masalah," tegas pelatih Persib Bandung itu.
BACA JUGA:Hajar Singapura, Timnas Putri Indonesia Melaju ke Final Piala AFF Wanita 2024
Sebelumnya juga, Thai Port FC dengan Persib Bandung sempat bertemu di lapangan pada AFC 2024 pada Kamis, 28 November 2024.
Dalam laga tersebut, Persib Bandung ditahan imbang oleh Thai Port FC dengan skor akhir 2-2.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: