Media Italia Tanya Erick Thohir Soal Naturalisasi Emil Audero, Jawaban ETH: 'Bisa Kita Bahas Lebih Lanjut'
Media Italia Tanya Erick Thohir Soal Naturalisasi Emil Audero, Jawaban ETH: 'Bisa Kita Bahas Lebih Lanjut'-ss bola.net-radarindramayu.id
RADARINDRAMAYU.ID - Media Italia wawancarai Erick Thohir soal kelanjutan kiper Como 1907, yakni Emil Audero. Berikut jawaban Erick Thohir!
Sebelumnya, Erick Thohir memang sempat mengkonfirmasi bahwa PSSI sedang memproses beberapa pemain diaspora yang sedang dinaturalisasi.
Dimana nama yang disebutkan tersebut diantaranya adalah Ole Romeny dan juga Mauro Zijlstra, yang keduanya berposisi sebagai Striker.
Nah, dilansir dari Bola.net, Ketum PSSI tersebut baru saja mendapati sesi wawancara dari salah satu media Italia yang membahas soal potensi naturalisasi Emil Audero. Bagaimana tanggapannya?
BACA JUGA:Bung Towel Kritik Perfoma Timnas Usai Kalahkan Arab Saudi 2-0, Ada Apa?
Belum Ada Bahasan Naturalisasi
Saat ditanyai oleh Corriere dello Sport, soal kiper dari Como 1907 tersebut, Erick mengatakan bahwa sebelumnya memang belum ada bahasan soal naturalisasi Emil.
Selain itu, Erick Thohir juga mengakui bahwa ia memang seringkali bertemu dengan Audero di Italia, dan memang terbuka dengan segala potensinya.
"Sebenarnya, kami belum membahas hal ini," ujar Erick Thohir terkait kemungkinan pemanggilan Audero ke Timnas Indonesia.
BACA JUGA:Polres Indramayu Ungkap Kasus TPPO
"Jika dia percaya pada program kami, maka tentu saja kami bisa membahasnya lebih lanjut," lanjut Menteri BUMN tersebut.
Emil sendiri hingga saat ini memang belum pernah bermain di level Timnas, baik bersama Indonesia ataupun Italia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: