STY Gak Jadi Dipecat, Indonesia Menang 2-0 Atas Arab Saudi, Asa Menuju Piala Dunia Masih Ada, Duduki Posisi 3!
Indonesia Menang Perdana Atas Arab Saudi 2-0. -Instagram @timnas.indonesia-radarindramayu.id
RADARINDRAMAYU.ID - Akhirnya Timnas Indonesia berhasil meraih kemenangan perdana di turnamen Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno atau SUGBK, skuad Garuda berhasil memukul mundur Arab Saudi dengan skor yang membanggakan yakni 2-0.
Marselino Ferdinan cetak brace, atau 2 gol dalam satu pertandingan sekaligus, ia didapuk jadi pahlawan kemenangan tim merah putih saat mengalahkan Elang Hijau.
Kini, Shin Tae-yong tidak jadi dipecat walaupun sempat ada rumor sebelumnya, dan asa serta harapan Garuda lolos Piala Dunia masih ada, kini menduduki posisi ketiga di klasemen Grup C.
BACA JUGA:KEMENANGAN PERDANA! Indonesia vs Arab Saudi Skor 2-0, Justin Hubner Kartu Merah
Overall secara pertandingan skuad Garuda memang kalah ball possession atau penguasaan bola atas Arab Saudi. Kendati demikian yang unggul tetaplah tim asuhan Shin Tae-yong.
Indonesia memiliki statistik penguasaan bola sebesar 23 persen, sedangkan Arab dengan 77 persen. Sementara itu untuk operan adalah dengan perbandingan 173 (Indo) dan 567 (Arab).
Walaupun tampil menekan sejak awal, rupanya tim asuhan Herve Renard tidak bisa membongkar disiplin pertahanan Timnas Indonesia.
Ada Jay Idzes sang kapten kesebelasan, Rizky Ridho, Sandy Walsh, Justin Hubner, dan Calvin Verdonk. Mereka semua sudah cukup untuk membendung serangan The Green Falcons.
BACA JUGA:Babak Pertama Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Skor 1-0, Marselino Cetak Gol Indah
Sementara itu, Marselino Ferdinan memecah kebuntuan di babak pertama pada menit ke-32 usai melakukan sontekan yang sangat apik hingga merobek jala gawang Arab Saudi.
Belum puas cetak gol pertama. Pemain yang kini mentas bersama klub Oxford United itu, melakukan brace alias mencetak gol kedua pada menit k-57 di babak kedua usai turun minum.
Keunggulan 2 gol ini, lantas membawa skuad asuhan Shin Tae-yong berada di atas angin. Dan Arab Saudi jadi semakin kalang kabut untuk mempertebal keunggulan
Alhasil selama pertandingan berjalan hingga full time. Skor 2-0 diraih oleh Indonesia. Dan membuat posisi Indonesia merangkak naik dari yang awalnya keenam menjadi ketiga.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: