Sumardji Manajer Timnas Buka Suara soal Kondisi Eliano Reijnders, Tetap Semangat Meski Tak Masuk Skuad
Manajer Timnas Indonesia, Sumardji, beri penjelasan terkait situasi Eliano Reijnders - mardji_smj/ig- radarindramayu.id
RADARINDRAMAYU.ID - Manajer Timnas Indonesia, Sumardji, akhirnya memberikan penjelasan terkait situasi Eliano Reijnders, salah satu pemain naturalisasi yang menjadi sorotan.
Eliano Reijnders diketahui tidak masuk dalam daftar susunan pemain (DSP) saat laga Timnas Indonesia melawan Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (15/11/2024) lalu.
Tidak ada nama Eliano Reijnders di daftar tersebut memunculkan tanda tanya besar di kalangan publik dan pengamat sepak bola.
Sumardji, yang juga menjabat sebagai Ketua Badan Tim Nasional (BTN), menjelaskan bahwa Eliano tetap menunjukkan sikap profesional meskipun belum mendapat kesempatan bermain.
Pemain yang baru saja dinaturalisasi bersama Kevin Diks pada 30 September 2024 itu disebut tetap bersemangat untuk memperbaiki diri dan membuktikan kemampuannya dalam persaingan di posisi yang diinginkan.
"Eliano Reijnders adalah pribadi yang baik. Dia berusaha menerima keputusan tidak masuk skuad dengan baik. Dan itu sudah dia perbaiki. Dia tetap semangat berupaya menunjukkan dirinya mampu bersaing di posisinya," ujar Sumardji dalam keterangannya.
Eliano Reijnders sempat mencicipi debut sebagai pengganti saat Timnas Indonesia melawan Bahrain pada 10 Oktober 2024 di babak Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Namun, pemain yang merupakan adik dari bintang AC Milan, Tijjani Reijnders, tidak masuk DSP pada laga berikutnya melawan China lima hari kemudian.
BACA JUGA:STY Beberkan Kelemahan Eliano Reijnders Hingga Dicoret 2x, Masih Cocok Gantikan Kevin Diks?
Pemain yang kini berusia 20 tahun itu kembali dipanggil oleh pelatih Shin Tae-yong untuk memperkuat Timnas Indonesia dalam laga melawan Jepang dan Arab Saudi.
Sayangnya, namanya kembali tidak masuk ke daftar skuad saat Timnas menghadapi Jepang di SUGBK. Hal ini memunculkan spekulasi tentang apakah Eliano akan mendapat kesempatan bermain dalam laga melawan Arab Saudi pada Selasa (19/11/2024) mendatang.
Sumardji menegaskan bahwa Eliano Reijnders masih memiliki peluang untuk membuktikan dirinya di sisa waktu persiapan
Ia menyebut bahwa keputusan final terkait masuk atau tidaknya Eliano Reijnders ke dalam skuad melawan Arab Saudi akan bergantung pada penilaian pelatih Shin Tae-yong.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: