Panggil 33 Pemain, Timnas Indonesia Gelar Pemusatan Latihan di Bali, Dipilih 27 Pemain untuk Piala AFF 2024
Panggil 33 Pemain, Timnas Indonesia Gelar Pemusatan Latihan di Bali, Dipilih 27 Pemain untuk Piala AFF 2024-ist/radarindramayu.id-radarindramayu.id
RADARINDRAMAYU.ID – Jelang digelarnya Piala AFF 2024 melawan negara-negara di Grup B, Timnas Indonesia gelar pemusatan Latihan di Bali.
Sang pelatih, Shin Tae-yong telah memanggil 33 pemain untuk mengikuti TC atau pemusatan Latihan di Bali tersebut.
Seperti yang sebelumnya diputuskan oleh coach Shin bahwa ia akan menurunkan Timnas Indonesia U-22 untuk mengikuti ajang kompetisi Piala AFF 2024 nanti.
Karena ini bukanlah kompetisi yang masuk dalam kalender FIFA, oleh karenanya tidak menurunkan Timnas Indonesia senior yang berisi pemain abroad.
BACA JUGA:Tambah Jadi 28 Pemain! Erick Thohir Memastikan Kevin Diks Bisa Berlaga Lawan Jepang
Dalam ajang kompetisi yang diikuti 33 pemain tersebut akan berlangsung dari 8 Desember 2024 sampai dengan 5 Desember 2025.
Seperti yang dikatakan di awal bahwa Indonesia berada di Grup B, yang mana akan bertemu dengan Vietnam, Singapura, Myanmar, dan Laos.
Timnas Indonesia gelar pemusatan Latihan di Bali pada 26 November 2024 mendatang. Dengan kata lain setelah FIFA Matchday Bulan November selesai.
“Dari koordinasi dengan Coach Shin Tae-yong, kami memanggil 33 pemain ke Timnas Indonesia untuk pemusatan Latihan di Bali pada akhir November 2024,” ucap manajer Timnas Indonesia, Sumardji.
BACA JUGA:Belum Dilirik Timnas Indonesia, Pemain Berdarah Bali Pilih Gabung Timnas Amerika Serikat
Setelahnya, akan dipilih 23 pemain yang memenuhi kualifikasi untuk diberangkatkan membela Indonesia di Piala AFF.
“Dari jumlah (33) itu, akan dipilih 23 pemain untuk membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2024,” ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: