Ranking FIFA Timnas Indonesia Terjun Bebas ke 130 Hendak Disusul Malaysia, Thailand Makin Gacor
Ranking FIFA Timnas Indonesia Terjun Bebas ke 130 Hendak Disusul Malaysia, Thailand Makin Gacor -ist/radarindramayu.id-radarindramayu.id
RADARINDRAMAYU.ID – Ranking FIFA Timnas Indonesia terjun bebas, sedangkan negara tetangga Malaysia mendekati menyusul dan Thailand melesat semakin tinggi.
Pada ranking FIFA terbaru Bulan Oktober 2024, Indonesia mengalami penurunan dari peringkat 129 ke 130.
Hal ini kian terjadi ketika Timnas Indonesia mengalami kekalahan tipis melawan China saat matchday keempat Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Melalui laman resminya FIFA, Timnas Indonesia kehilangans ekitar 5,3 poin pada bulan Oktober ini.
Meskipun bermain imbang 2-2 melawan Bahrain, Indonesia akhirnya kehilangan sembilan poin setelah kalah 2-1 dari China pada 15 Oktober 2024.
Akibatnya, Indonesia turun satu peringkat dari posisi 129 ke 130 dunia. Dua negara lain yang berhasil melewati Indonesia di peringkat ini adalah Gambia dan Rwanda.
Gambia mengalami peningkatan yang signifikan dengan naik tujuh peringkat dari posisi 135 ke 128 dunia, sementara Rwanda naik empat peringkat dari posisi 130 ke 126 dunia.
Hanya Thailand yang menunjukkan peningkatan yang signifikan di Asia Tenggara.
Thailand naik empat peringkat dari posisi 100 ke posisi 96 dunia berkat kemenangan mereka atas Filipina dan Suriah di semifinal dan final Kings Cup 2024.
BACA JUGA:Nasib Timnas U-17 Tetap di Kritik Meskipun Menang Melawan Kuwait, Namun di Puji Media Asing
Ini adalah lonjakan besar bagi Thailand dan menempatkan mereka sebagai tim terkuat di Asia Tenggara saat ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: