Respons Marc Klok Soal Suporter Rusuh Usai Pertandingan Persib Bandung vs Persija Jakarta, Simak Kata-katanya

Respons Marc Klok Soal Suporter Rusuh Usai Pertandingan Persib Bandung vs Persija Jakarta, Simak Kata-katanya

Marc Klok menyampaikan respons soal oknum suporter yang rusuh pasca pertandingan Persib Bandung vs Persija Jakarta di Stadion Si Jalak Harupat.-Istimewa - Tangkapan Layar-radarindramayu.id

Sementara itu, manajemen Persib Bandung merasa kecewa dengan adanya kericuhan di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.

Mereka menyesalkan adanya tindakan kekerasan kepada steward yang sedang bertugas di pertandingan tersebut.

BACA JUGA:Mantan Bupati H Supendi: Bupati Nina Berhasil Bangun Indramayu, Meski 3,5 Tahun Menjabat

BACA JUGA:Kemenangan Pilu! Kerusuhan Oknum Suporter Persib Pecah Saat Tanding Lawan Persija, Nick Kuipers Kecewa

Oknum suporter merangsek ke tengah lapangan dan menyasar steward dengan melakukan pengeroyokan.

Oleh karena itu, manajemen meminta aparat kepolisian untuk mengusut tuntas kejadian tersebut.

Atas kejadian ini, Persib dan panitia pertandingan meminta maaf yang sebesar-besarnya kepada para Bobotoh yang sudah tertib atas gangguan keamanan yang menodai hasil pertandingan malam hari ini.

Persib juga meminta maaf kepada PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) atas kejadian tersebut.

BACA JUGA:PSSI Tunggu Izin Sao Paulo: Welber Jardim Bisa Tambah Kekuatan Skuad Timnas U-20 di Kualifikasi Piala Dunia

BACA JUGA:Dapat Nomor Urut 1, Bambang Hermanto: Rakyat Indramayu Harus Bersatu Pilih 'Wong Dewek'

Persib selalu berkomitmen menciptakan atmosfer sepakbola yang aman dan nyaman, sehingga dapat dinikmati oleh semua kalangan.

Oknum-oknum yang tidak mendukung hal ini dipastikan tidak akan dapat lagi membeli tiket untuk menonton pertandingan-pertandingan Persib secara langsung di stadion di masa datang.

Seperti diketahui, kerusuhan terjadi pasca pertandingan Persib Bandung vs Persija Jakarta yang diawali dari pelemparan botol ke arah lapangan.

Kemudian suasana berubah menjadi rusuh saat oknum suporter merangsek ke tengah lapangan dan melakukan tindakan kekerasan.

BACA JUGA:Oknum Suporter Rusuh, Nick Kuipers Curhat: Kenapa Kita Tidak Aman Meski di Stadion Kita Sendiri?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: