Melihat Perbandingan Indonesia dan Australia, Mulai dari Harga Skuad, Pemain Termahal, Hingga Rekor Pertemuan 

Melihat Perbandingan Indonesia dan Australia, Mulai dari Harga Skuad, Pemain Termahal, Hingga Rekor Pertemuan 

Timnas Australia (Kuning) dan Timnas Indonesia (Putih)-Kolase Gambar-radarindramayu.id

RADARINDRAMAYU.ID - Perbandingan Timnas Indonesia dan Timnas Australia jelang pertandingan di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. 

Garuda akan menjadi tuan rumah saat menjamu The Socceroos pada 10 September 2024 pukul 19.00 WIB via Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Kedua tim yang akan bertanding ini mempunyai sisi unik masing-masing, seperti harga skuad, ranking FIFA, pemain termahal, bahkan hingga rekor pertemuan satu sama lain.

Nah, pada ulasan artikel berikut ini akan membahas Indonesia dan Australia, dari segi harga skuad secara keseluruhan, para pemain termahal dan topskor, hingga rekor pertemuan, simak disini ya.

BACA JUGA:Kata Siapa Australia Ngga Pakai Naturalisasi, Ke-12 Pemain The Socceroos Merupakan Pemain Keturunan

Harga Skuad Indonesia Rp290,71 M 

Dengan harga Rp290,71 M, Skuad Garuda merangsek jadi salah satu skuad termahal di kawasan Asia Tenggara di posisi ke-1 dan untuk seluruh kawasan Benua Asia yaitu di peringkat ke-9.

Harga Skuad Australia Rp751,32 M

The Socceroos merupakan salah satu tim yang termahal di kawasan Asia, walaupun beda Benua. Menjadikannya berada di peringkat ke-4, hanya terpaut 5 peringkat dari Indonesia yang berada di posisi ke-9.

BACA JUGA:Ini 3 Pemain Australia yang Akan Diwaspadai Timnas Indonesia, No. 3 Jadi PR Untuk Calvin Verdonk!

Ranking FIFA Indonesia 131

Sehabis melawan imbang Arab Saudi pada 5 September 2024 lalu, anak asuh Shin Tae-yong akhirnya naik 2 peringkat dengan menyalip Rwanda dan Gambia.

Ranking FIFA Australia 24

Walaupun sempat minus beberapa poin, usai dihajar tipis oleh Bahrain gegara gol bunuh diri, anak asuh Graham Arnold sempat terancam lengser dari ranking 24 jika kalah nanti melawan Indonesia. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: