Bukan Hanya Mauro Zijlstra dan Ole Romeny, Pemain Ini Dikabarkan Menjadi Calon Pemain Naturalisasi Terakhir

Bukan Hanya Mauro Zijlstra dan Ole Romeny, Pemain Ini Dikabarkan Menjadi Calon Pemain Naturalisasi Terakhir

pemain naturalisasi terakhir jairo riedewald-jairo riedewald sosmed-radarindramayu.com

RADARINDRAMAYU.COM- Di tengah ramainya pemain naturalisasi yang menghiasi skuad Timnas Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong.

Pada babak penyisihan Piala Dunia 2026 zona Asia, pemain non-naturalisasi masih dipercaya mengisi line-up utama Garuda.

Salah satu contohnya adalah Asnawi Mangkualam, yang kini bermain di Port FC, Thailand, dan tetap dipercaya sebagai kapten Timnas Indonesia.

Namun, perhatian publik kini tertuju pada kabar mengenai calon pemain naturalisasi terakhir yang baru yang sedang dipantau oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, dan jajarannya.

BACA JUGA:Calon Pemain Naturalisasi Mauro Zijlstra Dikabarkan Sudah Siapkan Dokumen Naturalisasi

Menjelang Kualifikasi Piala Dunia 2026, PSSI tampaknya melakukan langkah-langkah diam-diam untuk menambah kekuatan tim nasional.

Sebelumnya, Arya Sinulingga, salah satu anggota Komite Eksekutif PSSI, mengungkapkan bahwa ada dua pemain yang sudah menyerahkan dokumen mereka dan saat ini dalam proses naturalisasi.

Kedua pemain tersebut berposisi sebagai bek dan gelandang, meskipun identitas mereka belum diungkapkan secara resmi.

Rumor beredar bahwa salah satu bek yang dimaksud adalah Mauro Zijlstra, seorang pemain yang memiliki reputasi kuat di lini pertahanan.

BACA JUGA:Rizky Ridho Dijewer, Ramadhan Sananta - Kambuaya Dilempar Bola, Begini Kerasnya Latihan Shin Tae-yong

Selain itu, Ole Romeny, seorang penyerang asal Belanda, juga dikabarkan menjadi target naturalisasi PSSI untuk memperkuat lini depan Timnas Indonesia.

Namun, Mauro dan Ole bukan satu-satunya calon pemain yang disebut-sebut akan dinaturalisasi. Jairo Riedewald, mantan pemain Ajax Amsterdam dan Crystal Palace, baru-baru ini menjadi sorotan setelah memberi isyarat kuat bahwa ia siap membela Timnas Indonesia.

Pemain kelahiran Haarlem, Belanda, pada 9 September 1996, memperbarui bio Instagram-nya dengan menambahkan bendera Indonesia, sebuah langkah yang semakin menguatkan spekulasi mengenai ketertarikannya untuk bergabung dengan skuad Garuda.

Meskipun pernah membela Timnas Belanda, secara aturan FIFA, Jairo Riedewald masih memenuhi syarat untuk membela Timnas Indonesia.

BACA JUGA:Begini Cara Indonesia Menang Melawan Arab Saudi Menurut Shin Tae-Yong, Otw Sukseskan Misi Mencuri Poin!

Langkah ini memberikan harapan besar bagi PSSI untuk memperkuat skuad Garuda dengan tambahan pemain berpengalaman dari kompetisi Eropa.

"Apakah ada dalam proses ini? Ada. Tapi seperti biasa, kami tidak akan beritahu. Proses dokumen sudah kita siapkan," ujar Arya dalam pernyataannya melalui kanal YouTube-nya.

PSSI optimistis bahwa dengan bergabungnya para pemain naturalisasi ini, Timnas Indonesia akan memiliki skuad yang lebih kompetitif untuk bersaing di kancah internasional, terutama dalam menghadapi tantangan di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: