Siap untuk Menjalani Naturalisasi Pemain, 2 Pemain Eropa Ole Romeny dan Mauro Ziljstra Dikabarkan Masuk List
ole romeny-@FandomID_-radarindramayu.com
RADARINDRAMAYU.COM- Saat ini PSSI sedang mempersiapkan langkah besar dengan menambahkan pemain diaspora ke dalam skuad Timnas Indonesia.
Setelah Maarten Paes, ada kabar bahwa akan ada pemain diaspora lainnya yang tengah menjalani proses naturalisasi.
Informasi ini disampaikan oleh anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Mahendra Sinulingga, yang mengisyaratkan bahwa pemain tersebut mungkin akan tiba di Indonesia pada awal September 2024.
Arya Mahendra Sinulingga dalam unggahan video terbaru yang tayang di kanal YouTube-nya menjelaskan bahwa proses naturalisasi sedang berjalan.
BACA JUGA:DPP Partai Golkar Berikan Rekom kepada Bambang Hermanto dan Kasan Basari
“Ada sih (pemain yang sedang diupayakan untuk proses naturalisasi), tapi -seperti biasa- kami tidak akan beritahu."
"Kita nggak mau koar-koar. Pokoknya ada. Sekarang lagi proses,” ucap Arya, memberikan sedikit gambaran tanpa mengungkapkan identitas pemain tersebut.
Langkah ini diambil untuk menjaga kelancaran proses dan menghindari ekspektasi yang berlebihan sebelum semuanya selesai.
Banyak penggemar sepakbola atau netizen memberikan pendapatnya bahwa pemain tersebut adalah Ole Romeny dan Mauro Ziljstra.
BACA JUGA:Hasil Akhir International Friendly Match Indonesia Vs India U-17, Garuda Muda Akhiri Laga Dengan Skor 3-1!
Salah satu nama yang ramai diperbincangkan adalah Ole Romeny, penyerang FC Utrecht yang bermain di Eredivisie, kompetisi sepak bola kasta tertinggi di Belanda.
Spekulasi mengenai kedekatannya dengan Timnas Indonesia semakin menguat setelah Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, terlihat mengikuti akun Instagram sang pemain.
Romeny, yang masih berusia 24 tahun, sebelumnya pernah mengungkapkan bahwa ia sempat berkomunikasi dengan Erick Thohir beberapa bulan yang lalu, mengisyaratkan ketertarikannya untuk bergabung dengan skuad Garuda.
Selain itu, nama lain yang turut muncul dalam daftar potensi pemain naturalisasi adalah Mauro Zijlstra.
Mauro secara terbuka menyatakan keinginannya untuk membela Timnas Indonesia.
Dia mengungkapkan bahwa ia telah menyerahkan dokumen-dokumen yang diperlukan sebagai langkah awal proses naturalisasinya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: