Kecamatan Krangkeng Luar Biasa, Raih Juara Umum MTQ ke-52 Tingkat Kabupaten Indramayu

Kecamatan Krangkeng Luar Biasa, Raih  Juara Umum MTQ ke-52 Tingkat Kabupaten Indramayu

Camat Krangkeng Kabupaten Indramayu, Suminta, menerima tropi sebagai Juara Umum MTQ Tingkat Kabupaten Indramayu Tahun 2022-utoyo prie achdi-

Radarindramayu.id, INDRAMAYU — Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-52 Tingkat Kabupaten Indramayu Tahun 2022 yang dihelat di Kecamatan Sliyeg Kabupaten Indramayu menghantarkan Kecamatan Krangkeng sebagai Juara Umum.

 

Hal itu disampaikan Ketua Dewan Hakim Aan Fathul Anwar saat Penutupan MTQ ke-52 Tingkat Kabupaten Indramayu Tahun 2022, di halaman Masjid Jami Nurul Hikmah Desa Tambi Lor Kecamatan Sliyeg Kabupaten Indramayu, Rabu malam. 16 November 2022.

 

Keputusan Kecamatan Krangkeng sebagai Juara Umum MTQ ke-52 Tingkat Kabupaten Indramayu tahun 2022 tertuang dalam Surat Keputusan Nomor : 01/K-DH/MTQ-52/Tk-IM/XI/2022. Kafilah Kecamatan Krangkeng menyabet Juara Umum dengan raihan nilai 36, disusul Juara 2 oleh tuan rumah Kecamatan Sliyeg dengan nilai 35 dan Juara 3 diduduki Kecamatan Indramayu dengan nilai 34.

 

Dalam sambutan Bupati Indramayu Nina Agustina Da’i Bachtiar yang dibacakan Asisten Daerah Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Indramayu Jajang Sudrajat mengatakan, permohonan maaf atas ketidakhadiran Bupati Indramayu Nina Agustina dalam penutupan MTQ ke-52 Tingkat Kabupaten Indramayu Tahun 2022.

BACA JUGA:Geger Penemuan Mayat di Embung Leuwigede

“Permohonan maaf ibu Bupati tidak bisa hadir secara langsung pada kegiatan penutupan malam ini, karena masih ada kegiatan pertemuan dengan BPK RI dilanjutkan dengan kegiatan yang lainnya,” katanya.

 

Asisten Sekretaris Daerah, Jajang Sudrajat mengatakan atas nama Pemerintah Kabupaten Indramayu merasa bersyukur perhelatan MTQ ke-52 tingkat Kabupaten Indramayu tahun 2022 berjalan dengan baik tanpa halangan apapun.

 

“Alhamdulillah, berkat rahmat dari Allah SWT dan kerjasama kita semua akhirnya seluruh rangkaian acara kegiatan MTQ ke-52 tingkat Kabupaten Indramayu tahun 2022 dapat terlaksana dengan lancar dan sukses serta tidak menemui kendala berarti,” pintanya.

 

Menurutnya, kitab suci umat Islam Al-Quran bukan hanya dipandang sebagai firman Allah SWT yang berdimensi ritual, tetapi Al-Quran juga mendorong lahirnya nilai-nilai luhur kehidupan. Oleh karena itu dalam setiap penyelenggaraan Musabaqah Tilawatil Quran merupakan media yang melahirkan kekayaan budaya Islam yang mampu mewarnai kehidupan masyarakat dalam menjabarkan arti hidup apa yang harus dikerjakan dan apa pula yang harus ditinggalkan.

 

“Kita patut bersyukur dan menyadari bahwa penyelenggaraan MTQ hari ini merupakan momentum strategis untuk dimanfaatkan seoptimal mungkin sebagai sarana pengenalan terhadap keindahan Al-Quran dan penumbuhan minat umat dalam mendalami nilai-nilai Al-Quran,” tambahnya.

 

Jajang juga berharap melalui perhelatan MTQ ke-52 ini masyarakat senantiasa mempererat persaudaraan dengan nilai-nilai agama menjadi dasar dalam membentuk kehidupan yang religius guna mewujudkan Indramayu Bermartabat (Bersih, Religius, Maju, Adil, Makmur dan Hebat).

 

Dalam kesempatan ini Jajang mengucapkan, selamat kepada kafilah yang telah meraih predikat juara dalam perhelatan MTQ ke-52 Tingkat Kabupaten Indramayu Tahun 2022, diharapkan terus menggali potensi untuk menatap event selanjutnya dan mampu mengharumkan nama daerah kelahiran.

“Selamat kepada kafilah yang telah berhasil meraih predikat terbaik pada MTQ ke-52. Semoga keberhasilan saudara menjadi kebanggaan masyarakat Indramayu dalam meraih prestasi dan bisa menjadi kebanggaan pada event yang lebih tinggi baik tingkat provinsi maupun tingkat nasional. Kepada kafilah yang belum berhasil janganlah bersedih hati jadikan pengalaman ini sebagai pijakan untuk meningkatkan kemampuan diri serta yakin bahwa kegagalan merupakan kesuksesan yang tertunda,” ujarnya.

 

Sementara itu Camat Krangkeng Suminta mengungkapkan, terimakasih kepada para kafilah Kecamatan Krangkeng yang sukses merebut Juara Umum MTQ ke-52 Tingkat Kabupaten Indramayu Tahun 2022. Menurutnya, prestasi ini merupakan wujud dukungan masyarakat Krangkeng yang begitu agamis dan persiapan yang matang dari peserta dan pendamping.

 

“Saya sampaikan terimakasih kepada masyarakat Kecamatan Krangkeng. Ini adalah prestasi yang luar biasa, karena memang masyarakat Krangkeng adalah masyarakat yang agamis sekali dan kaitannya dengan MTQ memang kami sudah persiapkan jauh-jauh hari. Pembinaan akan kita intensifkan kembali karena kita akan melanjutkan ke event selanjutnya demi mengharumkan nama Indramayu,” ungkapnya.(oet)

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: