Tabarak Median Jalan, Elf Terguling di Jalan Raya Mundu Pesisir

Tabarak Median Jalan, Elf Terguling di Jalan Raya Mundu Pesisir

BIKIN MACET: Anggota polisi berjaga di lokasi elf terguling sebelum dievakuasi ke Kantor Unit Lakalantas Polres Ciko, Senin (31/10).--

Radarindramayu.id, CIREBON- Kepadatan arus lalu lintas terjadi di Jalan Raya Mundu Pesisir Kecamatan Mundu, Senin (31/10) pagi.

Pantauan di lapangan, kepadatan terjadi karena ada kendaraan elf nopol E 7628 AA terguling yang belum dievakuasikan di tengah jalan. Ditambah lagi sedang ada pembangunan jembatan.

Untungnya, ada anggota dari Polsek Mundu dan Polres Cirebon Kota yang berjaga di lokasi kejadian langsung mengatur arus lalu lintas. Sehingga, situasi di lokasi tersebut, dapat terkendali.

Mobil derek juga segera di datangkan untuk menderek mobil yang terguling. “Anggota kita bagian jaga saja, langsung ditangani Unit Laka Lantas Polres Cirebon Kota,” kata Kapolsek Mundu AKP Suwito.

BACA JUGA: Kasus Kekerasan Seksual oleh Oknum Polisi di Cirebon, Keluarga Korban Klarifikasi Tuduhan Prank

BACA JUGA:Jadwal SIM Keliling Hari Ini Ada di Polsek Kandanghaur

Berdasarkan informasi yang dihimpun Radar Cirebon, kecelakaan tunggal tersebut terjadi saat elf yang dikemudikan oleh pria berinisial W (52) melaju dari arah Mundu menuju Jalan Raya Kalijaga.

Setibanya di lokasi kejadian, pengemudi diduga kurang berkonsentrasi saat berkendara. Sehingga elf yang dikemudikan menabrak median jalan. Elf pun langsung saja terguling di depan SMKN 1 Mundu, Kabupaten Cirebon.
“Kejadian tadi pagi sekitar jam 04.30 subuh. Pengemudi diduga kurang berhati-hati dan kehilangan konsentrasi.

Sehingga kendaraannya menabrak pembatas jalan. Tidak ada korban jiwa,” kata Kasat Lantas Polres Cirebon Kota AKP Triyono Raharja, kemarin.

Beruntung, jalan saat itu sepi dan elf juga belum ada penumpang serta tidak melibatkan kendaraan lain. Sehingga, tidak ada korban. Namun, akibat dari kejadian itu elf mengalami kerusakan. Sampai menjelang siang elf pun kemudian berhasil dievakuasi ke Kantor Unit Lakalantas Polres Cirebon Kota.

BACA JUGA:Awal yang Manis, Tim Sepakbola Porprov Indramayu Menang 5-0 Atas Majalengka

BACA JUGA:Tak Hanya Lee Jihan, Ternyata Kim Yuna Cheerleaders LG Twins Meninggal Akibat Tragedi Itaewon

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: