Seorang Pelajar Hendak Nyeberang Terserempet Motor Jl Raya Palimanan-Arjawinangun

Seorang Pelajar Hendak Nyeberang Terserempet Motor Jl Raya Palimanan-Arjawinangun

TERSEREMPET: Deden (17) warga Desa Pegagan, Kecamatan Palimanan dilarikan ke RSUD Arjawinangun.-Cecep Nacepi-radarcirebon.com

Radarindramayu.id, CIREBON - Deden (17) warga Desa Pegagan, Kecamatan Palimanan Kabupaten Cirebon harus menjalani perawatan medis di RSUD Arjawinangun. Remaja yang berstatus pelajar itu terluka karena mengalami kecelakaan lalu lintas di Jl Raya Palimanan-Arjawinangun. Tepatnya di Desa Pegagan, Kecamatan Palimanan, Minggu dinihari (23/10) sekitar pukul 01.00 WIB.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Radar Cirebon, peristiwa tersebut berawal dari korban hendak menyeberang dengan berjalan kaki, dari kiri ke kanan jalan.

Apes, pada waktu yang sama datang motor Honda Vario nopol E 4099 PB yang dikendarai oleh Dimas Aditia (23) warga Desa Jadimulya, Kecamatan Gunung Jati, Kabupaten Cirebon.

Motor yang melaju dari arah Arjawinangun menuju Palimanan kemudian menyerempet Dede. Sehingga, motor pun terjatuh. Untungnya, peristiwa tersebut tidak sampai memakan korban jiwa.

BACA JUGA:Puluhan Pelajar Diciduk Polisi, Pesta Miras dan Hendak Tawuran di Pabuaran

Namun, Deden mengalami luka-luka. Saat itu juga langsung dibawa ke RSUD Arjawinangun untuk mendapatkan pertolongan medis.

"Hanya terserempet saja. Pejalan kaki mengalami luka, sudah dibawa ke RSUD Arjawinangun untuk segera mendapatkan perawatan medis," kata Kapolsek Gempol Kompol Munawan melalui Kanit Lantas Iptu Suheryana kepada Radar Cirebon, Minggu (23/10).

Setelah mengevakuasi korban ke RSUD Arjawinangun, petugas Lantas Polsek Gempol mengamankan motor ke Mapolsek Gempol untuk dijadikan sebagai barang bukti lakalantas.

Karena korban yang luka-luka itu harus dirawat, petugas kemudian menghubungi Unit Laka Lantas Polresta Cirebon. "Kita hanya penanganan awal, perkaranya yang menangani Unit Laka Lantas Polresta Cirebon," jelasnya.

BACA JUGA:Jadwal Pelayanan SIM Keliling, Hari Ini Ada di Pasar Patrol

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: