Bupati Nina Bangga dengan Lulusan Terbaik dan Merupakan Aset Daerah
CUMLaUDe: Bupati Hj nina agustina sH MH CRa memberikan penghargaan kepada wisudawan terbaik pada acara wisuda sTiKes indramayu--
Radarindramayu.id, INDRAMAYU - MESKI jadwalnya cukup padat, Bupati Indramayu Hj Nina Agustina SH MH CRA, bisa menyempatkan hadir pada prosesi wisuda ke XXI Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKes) Indramayu, Sabtu (3/9), di Aula PGRI Indramayu.
Sebanyak 165 wisudawan dan wisudwati telah diwisuda yang terdiri dari Program Studi Profesi Ners 65 orang, Program Studi Sarjana Keperawatan 84 orang dan Program Studi Sarjana Kesehatan Masyarakat 16 orang. Mereka dinyatakan lulus dan berhak menyandang gelar akademik.
Dalam sambutannya, bupati perempuan yang diusung PDI Perjuangan itu, menyampaikan selamat dan sukses kepada lulusan terbaik. Ia mengaku bangga dengan prestasi akademik yang telah diraih. Juga merupakan kebanggan tersendiri bagi keluarga dan Pemkab Indramayu.
“Kami berharap ilmu yang didapat dari bangku kuliah bisa bermanfaat baik bagi dirinya maupun orang lain,” jelas Nina seraya mengaku bangga dengan STIKes Indramayu yang telah ikut serta membantu pemerintah dalam bidang pendidikan.
Ketua Yasinda Drs H Turmin BSC melalui Ketua STIKes Yati Nurhayati SST MKeb menyampaikan terima kasih kepada Bupati Nina yang selama ini memberikan dukungan dan perhatian lebih kepada STIKes Indramayu.
Menurutnya, kehadiran Bupati Indramayu merupakan penghargaan yang luar biasa. “Beliau sangat perhatian terhadap dunia pendidikan di Indramayu. Sejalan dengan visi Indramayu Bermartabat,” tutur Yati.
Dijelaskan Yati, kesuksesan lulusan merupakan salah satu bentuk partisipasi STIKes Indramayu kepada bangsa dan negara pada umumnya dan daerah pada khususnya, serta merupakan wujud karya utama STIKes Indramayu dalam pembangunan dengan peningkatan kualifikasi tenaga kesehatan.
Tampak hadir Kepala Bagian Umum LLDIKTI Wilayah IV Agus Supriatna SSos MSi, Staf Ahli Bidang SDM Ir Akhmad Budiharto MM, perwakilan PPNI Jabar Ida Hadi SKepNs, perwakilan IAKMI Dr Gurdani Yogisusanti SKM MSc dan Plt Kepala Disdik Hj Iin.
BACA JUGA:Wagub Jabar Uu Ruzhanul Ulum Senam bersama Dahlan Iskan, Sarapan Nasi Jamblang
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: