Pentingnya Kebutuhan Asupan Nutrisi di Pagi Hari, Ini Alasannya...

Pentingnya Kebutuhan Asupan Nutrisi di Pagi Hari, Ini Alasannya...

--

Radarindramayu, JAKARTA - Banyak orang yang sengaja atau tidak sengaja melewatkan sarapan pagi, misalnya karena bangun kesiangan, malas menyiapkan makanan, atau sedang menjalani program diet. Padahal, sarapan sangat penting untuk memenuhi asupan nutrisi sebelum beraktivitas sepanjang hari.

Karena tubuh membutuhkan pasokan nutrisi kembali setelah Anda tidur dan tidak makan semalaman. Asupan nutrisi yang tepat di pagi hari tidak hanya membantu meningkatkan energi dan semangat dalam beraktivitas, tapi juga dapat mencegah kenaikan berat badan.

Beragam alasan mengapa Anda perlu memenuhi asupan nutrisi di pagi hari melalui sarapan. Alasannya antara lain adalah:

1. Meningkatkan energi

Seperti yang telah disebutkan di atas, sarapan pagi dapat meningkatkan energi. Jika tubuh Anda berenergi sejak awal hari, Anda dapat lebih fokus dalam belajar atau bekerja sehingga tugas yang sedang dikerjakan dapat terselesaikan dengan lebih baik.

BACA JUGA:Kecelakaan di Losarang Indramayu Hari Ini, Sekuriti Tewas Tertimpa Truk

2. Meningkatkan kinerja otak

Kebutuhan nutrisi di pagi hari yang terpenuhi dengan baik melalui sarapan bergizi dapat meningkatkan kinerja otak. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa sarapan pagi dapat menunjang prestasi anak di sekolah dengan meningkatkan daya ingat, ketajaman perhatian, konsentrasi, dan kemampuan memecahkan masalah.

3. Meningkatkan mood

Penelitian juga mengungkapkan bahwa sarapan bergizi secara teratur dapat memperbaiki mood atau suasana hati. Hal ini berkaitan dengan asupan nutrisi yang baik untuk otak dan penurunan kadar hormon kortisol (hormon stres).

4. Mencegah berbagai penyakit

Sarapan juga dapat melindungi Anda dari berbagai macam penyakit. Penelitian menunjukkan bahwa sarapan sehat dapat mengurangi risiko terkena penyakit diabetes tipe 2 dan penyakit jantung.

BACA JUGA:Indonesia - Bosnia Jalin Kerja Sama Perdagangan dan Investasi

5. Menurunkan berat badan

Sarapan pagi dengan menu yang sehat dan bernutrisi dapat membantu mengontrol dan menurunkan berat badan. Dengan sarapan, rasa lapar di siang hari bisa berkurang, sehingga keinginan untuk makan secara berlebihan bisa dihindari. Selain itu, godaan untuk mengonsumsi makanan berkalori tinggi di siang hari juga cenderung berkurang jika Anda membiasakan diri untuk sarapan.
Berbagai Nutrisi yang Dibutuhkan di Pagi Hari

Seperti yang dilansir dari alodokter.com, sarapan memang penting, tapi Anda juga harus memperhatikan nutrisi yang terkandung dalam makanan atau minuman yang di konsumsi setiap paginya. Beberapa nutrisi penting yang dibutuhkan tubuh di pagi hari adalah:
Karbohidrat

Karbohidrat merupakan nutrisi penting yang berperan dalam meningkatkan energi dengan cepat. Konsumsilah karbohidrat yang juga mengandung serat, seperti kentang dengan kulitnya, beras merah, serta berbagai macam buah dan sayuran, untuk menjaga berat badan ideal dan menyehatkan sistem pencernaan.
Protein

Tak hanya sebagai sumber energi, protein juga merupakan asupan nutrisi penting di pagi hari karena nutrisi ini dapat membuat Anda merasa kenyang lebih lama sehingga dapat mengurangi keinginan untuk makan secara berlebihan.
Vitamin

Pastikan sarapan Anda mengandung berbagai macam vitamin dan mineral penting, seperti vitamin B, vitamin D, kalsium, magnesium, folat, dan zat besi. Nutrisi-nutrisi ini berperan penting dalam memproduksi energi dan mendukung aktivitas. Selain itu, pagi hari juga diyakini sebagai waktu terbaik untuk mengonsumsi vitamin.

Ragam nutrisi di atas dapat Anda temui pada berbagai jenis makanan, seperti sereal, oatmeal, sandwich, telur, yogurt, buah, dan kacang-kacangan. Bagi Anda yang tidak memiliki banyak waktu untuk mengolah makanan tersebut di pagi hari, susu dapat menjadi menu sarapan alternatif yang praktis dan menyehatkan.

Demikian informasi pentingnya kebutuhan asupan nutrisi di pagi hari, semoga bermanfaat.(len)

BACA JUGA:Aplikasi Golkar Institute Training App (GITA) untuk Hindarkan Politik Pecah Belah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: