Jemaah Shalat Ied JIS Ramai di Jakarta, Bukti Anies Manjakan Warganya

Jemaah Shalat Ied JIS Ramai di Jakarta, Bukti Anies Manjakan Warganya

--

Radarindramayu - Jemaah Shalat Ied di Jakarta International Stadium (JIS) sangat ramai semua itu tak lepas dari sosok kepemimpinan Anies Baswedan sebagai Gubernur DKI Jakarta.                   

Koordinator Komunitas Tionghoa Anti Korupsi (KomTak), Lieus Sungkharisma mengatakan, penggunaan JIS sebagai tempat ibadah umat muslim merupakan bentuk perhatian Anies kepada warganya.

"Melalui pelaksaan Shalat Idulfitri ini, Gubernur Anies benar-benar telah memanjakan warganya,” tutur Lieus dalam keterangan tertulisnya, Selasa (3/5).

BACA JUGA:Hari Kedua Lebaran, Sejumlah Titik Jalan di Kuningan Mengalami Kepadatan Kendaraan

Ada 23 ribu jemaah ikut melaksanakan Shalat Ied di JIS. Selain menyediakan sejumlah kantong parkir di luar JIS, Pemprov DKI melalui Dikmental DKI juga menyediakan 50 tempat wudhu’ yang ditempatkan di sekitar lokasi JIS.

Selain Anies, Shalat Ied JIS juga dihadiri sejumlah tokoh seperti Wakil Ketua MPR RI, Zulkifli Hasan; anggota DPR RI, Ahmad Sahroni; Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Zita Anjani; dan M Taufik, serta pakar telematika, Roy Suryo.
 
Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat, KH. Muhammad Cholil Nafis didapuk menjadi khatib dan Imam adalah Qori Nasional, Ustadz Heri Kuswanto. (len/rmol)

BACA JUGA:Macet di Lembang, Kendaraan Tersendat dari Arah Subang

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: