Cek Tabel Angsuran KUR BRI 2025 Plafon 20 Juta, Cicilan Rp400 Ribuan Tenor 5 Tahun untuk Modal UMKM

Cek Tabel Angsuran KUR BRI 2025 Plafon 20 Juta, Cicilan Rp400 Ribuan Tenor 5 Tahun untuk Modal UMKM -istimewa-
BACA JUGA:Timnas Indonesia Dibantai Jepang 6-0! Erick Thohir Angkat Bicara, Begini Katanya..
Untuk Anda yang penasaran, berikut tabel angsuran KUR BRI 2025 plafon 20 juta berdasarkan tenor cicilan:
Plafon Rp20 juta
- 12 bulan : Rp1.766.667
- 24 bulan : Rp933.333
- 36 bulan : Rp655.556
- 48 bulan : Rp516.667
- 60 bulan : Rp433.333
Tentu saja, perhitungan ini bisa menjadi gambaran awal bagi debitur dalam memilih tenor sesuai dengan kapasitas keuangan dan target pengembangan usaha.
Pengajuan pinjaman ini juga tidak sulit. Calon debitur KUR Mikro harus sudah menjalankan usaha produktif minimal 6 bulan dan belum pernah menerima kredit bank kecuali jenis konsumtif seperti KPR atau kartu kredit.
Dokumen yang dibutuhkan berupa KTP, KK, dan surat izin usaha. Bagi yang mengajukan KUR Kecil, tambahan persyaratan berupa Surat Izin Usaha Mikro dan Kecil (IUMK) atau legalitas usaha sejenis juga diperlukan.
Keuntungan lain dari program ini yaitu fleksibilitas dalam memilih tenor serta kemudahan angsuran per bulan.
Dengan strategi keuangan yang baik, pelunasan pinjaman akan terasa lebih ringan dan tidak membebani usaha.
Jadi, untuk para pelaku UMKM yang membutuhkan dana tambahan, program KUR BRI 2025 bisa jadi solusi nyata. Segera ajukan pinjaman sesuai plafon, lengkapi syarat, dan pilih tenor terbaik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: