Drama Kejanggalan Drawing Liga 4 Viral! Fair Play Sepak Bola Indonesia Tercoreng?

Drama Kejanggalan Drawing Liga 4 Viral! Fair Play Sepak Bola Indonesia Tercoreng?

Drama Kejanggalan Drawing Liga 4 Viral! Fair Play Sepak Bola Indonesia Tercoreng?-gorontalo.antaranews.com-Radar Indramayu

RADARINDRAMAYU.ID - Pelaksanaan drawing kompetisi Liga 4 yang digelar pada Kamis (10/4/2025) menuai kontroversi besar. 

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyampaikan keprihatinannya atas dugaan ketidakprofesionalan dan manipulasi dalam proses pengundian tersebut. 

Insiden ini mencederai semangat fair play dan integritas kompetisi sepak bola nasional yang sedang dibangun oleh PSSI. 

Dalam pernyataannya, Erick Thohir menegaskan pentingnya transparansi dan keadilan dalam setiap jenjang kompetisi sepak bola Indonesia.

BACA JUGA:Penerus Virgil van Dijk! Wonderkid Jebolan Akademi Willem II Ini Ingin Gabung Timnas Indonesia! Siapakah Dia?

“Kami menyesalkan pelaksanaan drawing Liga 4 yang berlangsung secara tidak profesional dan tidak transparan. Jangan pernah main-main dengan kompetisi Liga!” ujar Erick Thohir dengan nada tegas di Jakarta pada Jumat (11/4). 

Ia mendesak agar dilakukan undian ulang dengan prosedur yang lebih jelas, adil, dan melibatkan semua pihak terkait demi menjaga integritas kompetisi.

Kontroversi bermula dari video viral yang memperlihatkan kejanggalan saat pengundian Grup N. 

Dalam tayangan langsung di kanal YouTube PSSI TV, terlihat tangan pengundi bola undian bergerak ke bawah meja sebelum mengangkat kertas hasil undian. 

BACA JUGA:Penerus Virgil van Dijk! Wonderkid Jebolan Akademi Willem II Ini Ingin Gabung Timnas Indonesia! Siapakah Dia?

Kejadian ini berulang hingga tiga kali saat menentukan lawan Persewangi Banyuwangi, memicu dugaan manipulasi hasil undian. 

Netizen pun ramai menyoroti insiden tersebut sebagai tindakan yang mencederai prinsip fair play.

PSSI langsung angkat suara terkait insiden ini. 

Dalam rilis resminya, federasi sepak bola Indonesia tersebut menekankan bahwa setiap jenjang kompetisi, termasuk Liga 4, merupakan bagian penting dari ekosistem sepak bola nasional yang sedang dibangun secara berkelanjutan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: