Butuh Dana untuk Modal Usaha? Ini Rincian Pinjaman KUR BRI Rp150 Juta dengan Cicilan Ringan Mulai Rp146 Ribu

rincian pinjaman kur bri rp150 juta-ist- bank bri-radarindramayu.id
RADARINDRAMAYU.ID - Di tahun 2025, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pertumbuhan pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Indonesia.
Melalui program Kredit Usaha Rakyat (KUR), BRI menyediakan fasilitas pinjaman hingga Rp150 juta dengan cicilan ringan, bahkan mulai dari Rp146 ribu per bulan.
Program ini menjadi solusi pembiayaan yang sangat dibutuhkan bagi pelaku usaha yang ingin mengembangkan bisnis, memperbesar kapasitas produksi, atau menambah modal kerja tanpa harus terbebani bunga yang tinggi.
Dengan dukungan dari pemerintah, KUR BRI dihadirkan untuk memperluas akses keuangan secara inklusif dan menyentuh sektor riil di berbagai daerah.
BACA JUGA:Rekomendasi 5 Bank Tanpa BI Checking Ini Kasih Pinjaman Hingga Rp10 Miliar Tanpa Takut Ditolak Sistem Skor
BRI menawarkan dua skema pinjaman utama, yaitu KUR (Kredit Usaha Rakyat) dan pinjaman Non KUR.
Kedua jenis pembiayaan ini menyasar pelaku UMKM yang membutuhkan dana untuk menjalankan atau memperluas usaha mereka, namun tetap memperhatikan kemampuan bayar masing-masing pelaku usaha.
Namun, KUR BRI menjadi primadona karena memiliki suku bunga yang sangat rendah, yakni mulai dari 6% per tahun (setara dengan 0,2% per bulan).
Hal ini dimungkinkan karena adanya subsidi bunga dari pemerintah, sehingga cicilan bulanan menjadi sangat terjangkau.
Simulasi Rincian Pinjaman KUR BRI Rp150 Juta Tahun 2025
Untuk memberikan gambaran lebih rinci, berikut adalah simulasi cicilan pinjaman KUR BRI tahun 2025 berdasarkan jumlah pinjaman dan tenor atau jangka waktu cicilan:
1. Pinjaman Rp5.000.000
Tenor 12 bulan: Rp476.000 per bulan
Tenor 24 bulan: Rp269.000 per bulan
Tenor 36 bulan: Rp203.000 per bulan
Tenor 60 bulan: Rp146.000 per bulan
BACA JUGA:Kredit Tanpa Bunga! Cicilan Pinjaman Anti Riba Non KUR BSI Terbaru 2025, Plafon Bisa Cair hingga Rp250 Juta
2. Pinjaman Rp10.000.000
Tenor 12 bulan: Rp952.000 per bulan
Tenor 24 bulan: Rp539.000 per bulan
Tenor 36 bulan: Rp402.000 per bulan
Tenor 60 bulan: Rp299.600 per bulan
BACA JUGA:Kredit Skor Buruk karena Pernah Galbay? Berikut Pinjaman Online Tanpa SLIK OJK dengan Limit Rp10.000.000
3. Pinjaman Rp100.000.000
Tenor 12 bulan: Rp9.353.000 per bulan
Tenor 24 bulan: Rp5.163.000 per bulan
Tenor 36 bulan: Rp3.893.000 per bulan
Tenor 60 bulan: Rp2.716.000 per bulan
BACA JUGA:Jadi Raja ASEAN Baru! Ini Perhitungan Peringkat Terbaru FIFA Timnas Indonesia Jika Kalahkan China dan Jepang
4. Pinjaman Rp150.000.000
Tenor 12 bulan: Rp13.896.000 per bulan
Tenor 24 bulan: Rp7.583.000 per bulan
Tenor 36 bulan: Rp5.556.000 per bulan
Tenor 60 bulan: Rp3.965.000 per bulan
BACA JUGA:Dominasi Thailand dan Vietnam Akan Berakhir! Ini Skema Peringkat Indonesia Jika Menang Lawan China dan Jepang
Simulasi ini menunjukkan bahwa semakin panjang tenor, cicilan per bulan menjadi semakin ringan. Hal ini sangat menguntungkan bagi pelaku usaha kecil yang membutuhkan fleksibilitas dalam mengatur keuangan usaha mereka.
Syarat Pengajuan KUR BRI
Untuk mengajukan pinjaman KUR di BRI, nasabah perlu memenuhi sejumlah persyaratan, antara lain:
Warga Negara Indonesia (WNI) berusia minimal 21 tahun atau sudah menikah.
Memiliki usaha yang telah berjalan minimal 6 bulan.
Tidak sedang menerima kredit dari bank lain, kecuali kredit konsumtif seperti KPR atau kredit kendaraan bermotor.
Menyediakan dokumen pendukung seperti KTP, KK, surat keterangan usaha, dan NPWP (untuk pinjaman di atas Rp50 juta).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: