Hitung-hitungan Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026 Usai Dibekuk Australia, Masih Adakah Peluang?

Timnas Indonesia kalah 1-5 dari Australia, peluang lolos ke Piala Dunia 2026 makin sulit - kevindiks2/ig - radarindramayu.id
RADARINDRAMAYU.ID - Timnas Indonesia harus menelan kekalahan telak saat berhadapan dengan Australia dalam laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Bertanding di Sydney Football Stadium pada Kamis (20/3/2025), skuad Garuda tak berdaya dan kalah dengan skor mencolok 5-1.
Satu-satunya gol Indonesia dicetak oleh Ole Romeny, sementara Australia tampil dominan dengan lima gol yang disumbangkan oleh Martin Boyle, Nishan Velupillay, Lewis Miller, serta dua gol dari Jackson Irvine.
Hasil ini membuat posisi Indonesia di klasemen sementara Grup C semakin terjepit. Dengan hanya mengoleksi enam poin dari tujuh pertandingan, skuad asuhan Patrick Kluivert harus turun ke peringkat keempat.
BACA JUGA:Cetak Gol Perdana! Debut Manis Ole Romeny Tapi Timnas Indonesia Kalah dari Australia, Ini Responnya!
Timnas Indonesia kini tertinggal tiga poin dari Arab Saudi yang berada di posisi ketiga dan berjarak empat poin dari Australia yang menempati peringkat kedua.
Dengan hanya tiga laga tersisa, peluang Indonesia untuk lolos langsung ke Piala Dunia 2026 melalui jalur dua besar semakin menipis.
Hitung-hitungan Peluang Indonesia
Secara matematis, Timnas Indonesia masih memiliki peluang untuk finis di posisi kedua dan lolos otomatis ke Piala Dunia 2026.
Namun, syaratnya sangat berat. Skuad Garuda harus menyapu bersih tiga laga tersisa dengan kemenangan agar bisa mengoleksi total 15 poin.
Tak hanya itu, Indonesia juga harus berharap Australia hanya mampu meraih satu kemenangan dan menelan dua kekalahan atau minimal hanya meraih satu kemenangan, satu imbang, dan satu kekalahan dalam tiga laga sisa mereka.
Selain itu, Arab Saudi juga tidak boleh menang lebih dari dua kali di tiga pertandingan yang akan datang. Jika melihat situasi saat ini, skenario tersebut hampir mustahil terjadi.
Australia masih harus menghadapi China dan Arab Saudi, yang di atas kertas menjadi lawan yang bisa mereka kalahkan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: