Timnas Indonesia Masuk 7 Tim Termahal di Asia! Berpotensi Geser Australia & Masih Berpeluang Lolos Piala Dunia

Timnas Indonesia masuk 7 besar tim termahal di Asia, berpeluang geser Timnas Australia - malikrisaldi77/ig - radarindramayu.id
4. Qatar – 84,45 juta euro (Rp1,48 triliun)
5. Iran – 46,65 juta euro (Rp824,6 miliar)
6. Australia – 39 juta euro (Rp689,4 miliar)
7. Indonesia – 36,8 juta euro (Rp650 miliar)
Meski berada di posisi ketujuh, Timnas Indonesia masih berpeluang naik ke peringkat enam menggeser Australia. Socceroos baru akan mengumumkan daftar pemain untuk laga Maret 2025, dan pemain termahal mereka, Harry Souttar (8 juta euro), dipastikan absen.
Hal ini bisa membuat nilai pasar skuad Australia turun, membuka peluang bagi Indonesia untuk naik peringkat.
Peningkatan nilai pasaran Timnas Indonesia diharapkan berdampak langsung pada performa tim. Berdasarkan regulasi AFC, delapan tim Asia berhak lolos ke Piala Dunia 2026.
Hal itu jika berada diurutan pertama dan kedua di grup Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga bakal otomatis lolos Piala Dunia dengan total 6 tim.
BACA JUGA:Media Vietnam Ikut Soroti Pemanggilan Striker Jebolan Manchester United ke Timnas Indonesia
Peringkat ke-3 dan 4 pada ronde 3 akan dibagi menjadi dua grup (masing-masing tiga tim) di putaran keempat. Laga dimainkan di tempat netral, hanya sekali berhadapan. Juara grup lolos ke Piala Dunia 2026.
Runner-up grup ronde keempat akan saling berhadapan pada laga dua leg. Tim yang menang akan bermain di play-off inter-confederation.
Saat ini, hingga matchday keenam Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Timnas Indonesia berada di peringkat ketiga dengan 6 poin.
Skuad Garuda hanya tertinggal 1 poin dari Australia yang berada di posisi kedua, batas akhir tim yang lolos otomatis ke Piala Dunia 2026.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: