Segera Merapat! Jairo Riedewald Sedang Lengkapi Dokumen Naturalisasi Ke Kemenpora! Kapan Selesainya?

Segera Merapat! Jairo Riedewald Sedang Lengkapi Dokumen Naturalisasi Ke Kemenpora! Kapan Selesainya?

Bung Ropan sebut Jairo Riedewald akan datang untuk lengkapi dokumen naturalisasi-Royal Antwerp FC-radarindramayu.id

RADARINDRAMAYU.ID - Dalam perkembangan menarik dunia sepak bola Indonesia, nama Jairo Riedewald kembali mencuat sebagai sosok yang tengah dipersiapkan untuk naturalisasi.

Menurut informasi yang dibagikan oleh salah satu pengamat sepak bola ternama Indonesia, Ronny Pangemanan alias Bung Ropan, pemain asal Royal Antwerp berusia 28 tahun tersebut dipastikan akan segera menjejakkan kaki di Tanah Air guna melengkapi berkas-berkas naturalisasinya.

Jairo Riedewald telah dimasukkan ke dalam rencana naturalisasi PSSI bersama nama Mauro Zijlstra.

Langkah ini merupakan bagian dari strategi PSSI untuk memperkuat tim nasional dengan menambahkan talenta dari pemain asing yang memiliki rekam jejak dan kemampuan bermain yang mumpuni.

BACA JUGA:Santunan Yatim dan Dhuafa Sambut Malam Nisfu Syaban

Tidak hanya Riedewald, proses naturalisasi ini juga telah menelan tiga pemain keturunan, yakni Ole Romeny, Tim Geypens, dan Dion Markx.

Dengan adanya para pemain ini, diharapkan timnas Indonesia dapat meningkatkan kualitas permainan serta memberikan warna baru di kancah internasional.

Dalam penjelasannya melalui channel YouTube, Bung Ropan mengungkapkan bahwa kedatangan Jairo Riedewald ke Indonesia sudah di depan mata.

“Jairo Riedewald bisa datang ke Tanah Air,” ujar Bung Ropan dengan antusias.

BACA JUGA:Akhirnya Dapat Titik Terang, Robiin Segera Dipulangkan Beserta Korban TPPO Lainnya

Informasi tersebut memberikan angin segar bagi para pencinta sepak bola tanah air, yang selama ini menantikan penguatan skuad timnas dengan bakat-bakat asing yang memiliki visi besar untuk membawa Indonesia bersaing di kancah global.

Meski begitu, proses naturalisasi tidak berjalan tanpa hambatan. Dito Ariotedjo, salah satu figur yang terlibat dalam administrasi naturalisasi, menyatakan bahwa masih terdapat beberapa kendala administratif yang harus diselesaikan.

“Kalau dari PSSI, ada paper works yang belum diselesaikan. Jadi, berkasnya belum sampai ke Kemenpora,” jelas Dito.

Pernyataan tersebut menunjukkan bahwa meskipun kehadiran Jairo Riedewald sudah dekat, proses birokrasi masih menjadi tantangan yang harus segera diatasi agar naturalisasi dapat berjalan lancar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: