Dikunjungi Patrick Kluivert dan Jajaran Pelatih Timnas Indonesia, Bos Dewa United Harap Ada Sinergi yang Baik

Dikunjungi Patrick Kluivert dan Jajaran Pelatih Timnas Indonesia, Bos Dewa United Harap Ada Sinergi yang Baik

Momen Kunjungan Patrick Kluivert dan Jajaran Pelatih Timnas Indonesia ke Dewa United Sports Center Selasa 11 Februari 2025-Foto: Twitter/X @dewaunitedfc_-radarindramayu.id

RADARINDRAMAYU.ID - Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert beserta asisten pelatih (Alex Pastoor, Denny Landzaat dan Gerald Vanenburg) sempat berkunjung ke Dewa United Sports Center.

Dalam kunjungan tersebut, Patrick Kluivert dan rombongan diajak untuk menyusuri berbagai fasilitas training ground milik klub berjuluk Banten Warrior. Mulai dari lapangan sepak bola, lapangan basket hingga loker room pemain.

Tak hanya itu, legenda Barcelona dan Timnas Belanda tersebut juga sempat bertemu dan bercengkrama dengan mantan pemain Ajax yang saat ini menjadi juru taktik Dewa United, Jan Olderiekerink.

Patrick Kluivert terlihat menikmati setiap momen kunjungannya ke markas keluarga besar Dewa United itu.

BACA JUGA:Hasrat Tinggi Anak Jakarta Bantu Maung Bandung Pecundangi Tim Tanah Kelahirannya di Laga Persija vs Persib

BACA JUGA:Persija Jakarta Kalah di Tangan Dewa United, Gustavo Almeida Langsung Tatap Laga Panas Kontra Persib Bandung

Bos Dewa United FC, Ardian Satya Negara, yang juga turut hadir mendampingi kunjungan Patrick Kluivert cs, mengaku terhormat mendapatkan kunjungan khusus dari jajaran pelatih Timnas Indonesia.

"Tentunya kami merasa terhormat dengan kunjungan coach Patrick Kluivert beserta jajaran tim pelatih Timnas Indonesia," kata Ardian Satya Negara, dilansir radarindramayu.id dari laman resmi klub, Kamis 13 Februari 2025.

Ardian Satya Negara berharap kunjungan Patrick Kluivert ini dapat membangun sinergi yang baik dengan Timnas Indonesia.

"Semoga kunjungan kali ini bisa berkesan untuk mereka dan kedepannya ada sinergi yang baik antara Dewa United FC dan timnas Indonesia," sambungnya. (*)

BACA JUGA:Kabar Baik! Persib Bandung Dapat Suntikan Amunisi Jelang Duel Klasik Lawan Persija Jakarta

BACA JUGA:Punya Modal Bagus, Bojan Hodak Sebut Persib Bandung Tak Ada Beban Jelang Lawan Persija Jakarta

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: