Bukan Shin Tae-Yong, Ini Sosok Dirtek PSSI Untuk Timnas Indonesia Yang Diinginkan Erick Thohir

Bukan Shin Tae-Yong, Ini Sosok Dirtek PSSI Untuk Timnas Indonesia Yang Diinginkan Erick Thohir

Erick Thohir I Sosok Dirtek PSSI Untuk Timnas Indonesia Yang Diinginkan Erick Thohir-Foto: Chapnews.id-radarindramayu.id

RADARINDRAMAYU.ID - Direktur Teknik, atau disingkat Dirtek, merupakan salah satu posisi yang paling penting dalam manajemen sepak bola.

Melansir lewat halaman resmi Tempo, Direktur Teknik atau Dirtek memiliki peran kritis dalam manajemen tim sepak bola. Salah satu fungsinya, adalah meninjau calon pelatih yang ada.

Tidak hanya itu, Dirtek juga wajib mengurus regenerasi Tim Nasional, mengembangkan potensi para pemain, serta mempertahankan filosofi sepak bola.

Akhir-akhir ini, isu mengenai Dirtek PSSI untuk Timnas Indonesia, mulai "memanas". Usai Shin Tae-Yong dipecat (6/1/2025), Shin Tae-Yong dirumorkan menjadi Dirtek PSSI yang baru.

BACA JUGA:Calvin Verdonk Tampil Gemilang, Cetak Gol Perdana di Awal Musim dan Bawa Kemenangan Telak Atas Fortuna Sittard

Melansir dari detikSport, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengungkapkan bahwa pencarian sosok Direktur Teknik (Dirtek) Timnas Indonesia bukanlah tugas yang mudah.

Hingga saat ini, PSSI masih berusaha menemukan figur yang tepat untuk mengemban tanggung jawab tersebut.

“Mencari figur Dirtek yang tepat tidak mudah karena di Indonesia sendiri sudah ada beberapa figur pelatih dengan rekam jejak dan hasil yang bagus. Jadi, kami masih mencari figur yang benar-benar bisa dihormati dan memahami rencana sepak bola Indonesia ke depan,” ungkap Erick Thohir.

Salah satu tantangan terbesar adalah menemukan sosok yang bersedia bekerja penuh waktu dan menetap di Indonesia.

BACA JUGA:Update Harga Emas Antam Hari Ini Turun Lagi! Per Gram Hanya Rp1.585.000: Berikut Rincian Lengkapnya

Erick Thohir juga mengungkapkan bahwa pihaknya sempat mempertimbangkan tiga kandidat, tetapi hingga kini keputusan belum final.

“Kami sempat ada tiga nama. Bulan lalu saya sudah yakin, tapi ya kami berubah lagi. Mudah-mudahan akhir Februari ini bisa diumumkan,” ujar Erick Thohir, yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN.

Dirtek memiliki peran strategis dalam membangun filosofi sepak bola Indonesia.

Erick menekankan bahwa sosok ini harus mampu bekerja sama dengan tim pelatih di berbagai level, mulai dari timnas senior hingga kelompok umur seperti U-23, U-20, dan U-17.

BACA JUGA:Rispek! Pasca Dipecat, Shin Tae-yong Berharap Patrick Kluivert Sukses Bawa Timnas Indonesia ke Piala Dunia

Negara yang punya filosofi sepak bola konsisten akan menghasilkan prestasi yang berkelanjutan, bukan hanya karena generasi emas. Kita perlu memastikan bahwa Indonesia mampu terus melahirkan generasi dan hasil yang baik secara konsisten. Tentu ini membutuhkan kerja sama semua pihak,” tambah Erick Thohir.

PSSI berharap dengan adanya Dirtek yang tepat, arah pengembangan sepak bola Indonesia dapat lebih terarah dan berkesinambungan.

Langkah ini diharapkan mampu membawa Indonesia menjadi kekuatan yang diperhitungkan di kancah internasional.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: