Indonesia Resmi Tersingkir dari Piala AFF 2024, STY Dapat Pesan Khusus dari Erick Thohir, Begini Katanya...

Indonesia Resmi Tersingkir dari Piala AFF 2024, STY Dapat Pesan Khusus dari Erick Thohir, Begini Katanya...

Shin Tae-yong pelatih Timnas Indonesia.-Instagram @shintaeyong7777-radarindramayu.id

BACA JUGA:PSSI Sedang Pertimbangkan Emil Audero untuk Jadi Pelapis Maarten Paes di Kualifikasi Piala Dunia

Sementara dengan hasil Timnas Indonesia U22 yang gagal maju ke babak semifinal AFF 2024, Erick Thohir kembali mengingatkan kepada pelatih Shin, untuk kembali dilakukan evaluasi. 

Perlu diketahui, pada tahun 2024 ini, coach Shin sudah dapat evaluasi selain atas hasil Piala AFF ini, dia pernah dievaluasi saat Indonesia ingin melawan Arab Saudi pada ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026.

"Di kontraknya ada kok semua pelatih, wajib dievaluasi (termasuk Shin Tae-yong)," tegas Erick Thohir. 

Sekadar informasi, pemain muda U22 yang bertugas di kejuaraan Piala ASEAN, tetap ditargetkan dengan agar bisa lolos ke semifinal, namun takdir berkata lain. 

BACA JUGA:Kurnia Meiga Beri Pesan Pada Kiper Muda Timnas, 'Harus Percaya Diri dan Jangan Takut Salah'

"Target kita kan semifinal walaupun dengan pemain muda, kan kita berharap lawan Myanmar menang, lawan Laos menang, lawan Filipina menang, kalau Vietnam mungkin (kita masih agak susah)," imbuhnya.

"Di sini (Stadion Manahan sewaktu lawan Filipina) bisa menang, bisa saja cuman kan yang namanya sepak bola, kan ada drama (juga)," tambah Erick. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: