Marak Diperbincangkan Timnas yang Turun di Piala AFF 2024 Hanyalah 'Tim B' Muhammad Ferrari Bantah Hal Itu

Marak Diperbincangkan Timnas yang Turun di Piala AFF 2024 Hanyalah 'Tim B' Muhammad Ferrari Bantah Hal Itu-foto tangkapan layar (istimewa)-radarindramayu.id
Ferarri mengaku banyak belajar dari para pemain abroad yang telah merasakan atmosfer kompetisi di Eropa.
"Marselino banyak pengalaman di Eropa, begitu juga Rafael. Pengalaman pemain abroad itu sangat berharga buat saya karena saya banyak belajar dari mereka," ucapnya.
BACA JUGA:Pelatih Persib Bandung Keluarkan Prediksi Juara di ASEAN Cup 2024,
Ia menilai bahwa pengalaman para pemain ini tidak hanya berguna bagi tim secara keseluruhan, tetapi juga memberikan motivasi bagi pemain lain untuk terus berkembang.
Proses Belajar yang Berharga
Ferarri dengan rendah hati mengakui bahwa dirinya masih dalam proses belajar. Bermain bersama pemain dengan latar belakang dan pengalaman berbeda memberikan pelajaran yang sangat berharga.
Ia percaya bahwa proses ini akan membuat dirinya dan tim lebih siap menghadapi tantangan di Piala AFF 2024.
"Saat ini saya sedang dalam proses belajar dari mereka, dan itu berguna untuk saya," imbuhnya.
Bagi Ferarri, keberadaan para pemain muda di tim ini tidak seharusnya dipandang sebelah mata.
Justru, kombinasi pemain muda berbakat dengan pengalaman pemain abroad menjadikan Timnas Indonesia semakin solid dan kompetitif.
Fokus pada Prestasi, Bukan Stigma
Anggapan bahwa Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 adalah "tim B" tidak membuat Ferarri dan rekan-rekannya kehilangan fokus.
Sebaliknya, ia menilai bahwa anggapan ini menjadi motivasi untuk membuktikan kualitas mereka di atas lapangan.
Dengan pemain-pemain muda yang memiliki menit bermain tinggi, ditambah pengalaman internasional dari pemain abroad, Ferarri yakin Timnas Indonesia mampu bersaing dengan negara lain di Asia Tenggara.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: