Ada yang Spesial, Laga Perdana Indonesia VS Myanmar di Piala AFF 2024, Akan Diperkuat Kiper Asal Majalengka 

Ada yang Spesial, Laga Perdana Indonesia VS Myanmar di Piala AFF 2024, Akan Diperkuat Kiper Asal Majalengka 

Kiper Asal Majalengka yang bernama Daffa Fasya. -Instagram @daffa.fasya-radarindramayu.id

RADARINDRAMAYU.ID - Ada yang spesial di laga perdana Piala AFF 2024, antara Timnas Indonesia kontra Timnas Myanmar, yaitu adanya kiper asli kelahiran provinsi Jawa Barat.

Ya benar, tepatnya di Majalengka yang masih satu wilayah dengan Ciayumajakuning atau Cirebon Raya, penjaga gawang itu bernama Daffa Fasya yang berusia 20 tahun.

Daffa diperkirakan menjadi penjaga mistar selama kompetisi ASEAN, dia merupakan kiper yang saat ini bermain untuk klub Borneo FC Liga 1 Indonesia. 

Kehadiran Fasya, tentu dapat membuat warga di kawasan Rebana bangga, sebab ada satu pemain sepakbola yang ditugaskan Shin Tae-yong demi membela skuad Garuda di kancah Asia Tenggara. 

BACA JUGA:Timnas Indonesia Bisa Raih Kesempatan Mendapatkan 19 Poin FIFA Apabila Sapu Bersih Pertandingan Piala AFF

Selain kehadiran Daffa, rupanya pemain Timnas Indonesia untuk kejuaraan Piala AFF, mayoritasnya dihuni oleh pemain muda seperti U22.

Mengapa banyak diisi oleh pemain U22? Sebab, Shin Tae-yong menatap laga AFF sebagai ajang regenerasi bagi skuad Garuda, selain itu juga bisa membuat kesempatan bermain bagi para Garuda Muda. 

Belum lagi, karena AFF tidak masuk dalam kalender resmi FIFA, jadi hal itu bisa menjadi alasan mengapa Indonesia hanya menurunkan pemain muda saja.

Sebab, untuk pemain senior sendiri, mereka sudah tuntas membela negara saat Kualifikasi Piala Dunia 2026, makanya para pemain senior tidak berpartisipasi kembali pada kejuaraan ASEAN. 

BACA JUGA:Prediksi Line Up Timnas Indonesia Vs Myanmar di Piala AFF 2024, Akan Jadi Rekor Lain Shin Tae-yong di Garuda?

Kendati demikian, coach Shin tetap membawa beberapa pemain senior yang pernah mencatatkan penampilan di Timnas Indonesia saat bermain di ajang reguler FIFA. 

Beberapa diantaranya, Marselino Ferdinan, Asnawi Mangkualam, Rafael Struick Pratama Arhan, Hokky Caraka, dan Muhammad Ferrari.

Khusus untuk Ferrari, dia akan didapuk menjadi kapten kesebelasan oleh Shin Tae-yong, untuk memimpin rekan satu timnya saat melawan Myanmar nanti.

Selain itu, coach Shin juga menugaskan khusus bagi Marselino dan Asnawi untuk menjadi mentor bagi para pemain muda untuk turnamen AFF 2024 kali ini. Dan juga Rafael yang ditugaskan menjadi tonggak utama untuk sektor lini depan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: