10 Pemain dengan Umpan Paling Akurat di Timnas Indonesia, Jay Idzes Catat Akurasi Passing Tertinggi

10 Pemain dengan Umpan Paling Akurat di Timnas Indonesia, Jay Idzes Catat Akurasi Passing Tertinggi

10 Pemain dengan Umpan Paling Akurat di Timnas Indonesia, Jay Idzes Catat Akurasi Passing Tertinggi-ist/radarindramayu.id-radarindramayu.id

Sampai saat ini, Idzes telah memperoleh sembilan caps untuk Timnas Indonesia. Yang menarik, dia selalu bermain selama 90 menit dalam sembilan pertandingan tersebut. 

Dari sembilan pertandingan itu, Idzes menyumbang satu gol, tepatnya di pertandingan melawan tim tuan rumah Vietnam dan di pertandingan keduanya dengan jersey Garuda.

Idzes dipilih menjadi kapten Timnas Indonesia ketika Asnawi Mangkualam dan Jordi Amat tidak bermain karena kharisma dan ketenangannya di lini belakang. 

Saat Timnas Indonesia mengalahkan Arab Saudi dengan skor 2-0 Selasa (19/11/2024), Idzes menjadi kapten. Ini adalah kemenangan pertama Garuda di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. 

BACA JUGA:Tembok Kokoh Timnas Indonesia, Jay Idzes Dipuji Media Italia Walau Venezia Tumbang Oleh Lecce di Serie A

BACA JUGA:Jelang Piala AFF 2024, Pemusatan Latihan Timnas Indonesia di Bali Harus Ditunda 1 Hari karena Pilkada Serentak

Timnas Indonesia berhak untuk sementara menempati peringkat ketiga klasemen Grup C dengan poin 6, setara dengan poin Australia, Arab Saudi, dan China. 

Peluang timnas Indonesia untuk lolos ke Piala Dunia 2026 masih terbuka, karena mereka masih memiliki empat pertandingan yang akan dimainkan pada Maret dan Juni 2025 mendatang.

2. Calvin Verdonk

Selanjutnya, Calvin Verdonk dengan skor 27,89 yang hampir menyentuh sama seperti Jay.

Verdonk telah bermain untuk Timnas Indonesia tujuh kali, semuanya sebagai starter, dan menariknya, STY belum pernah melepaskan pemain berusia 27 tahun tersebut. 

BACA JUGA:3 Klub Liga Eropa yang Kepincut Mees Hilgers, Kontrak dengan FC Twente Belum Habis tapi Sudah Masuk Diincar

BACA JUGA:Dari Belanda ke Indonesia, 9 Pemain Mantan Jebolan KNVB, Kini Menjaga Asa Garuda Menuju Piala Dunia!

Verdonk sangat disiplin saat bermain untuk Timnas Indonesia. Dalam tujuh pertandingan bersama tim, dia baru sekali diberi kartu kuning, yaitu saat bermain di kandang Arab Saudi. 

Verdonk membantu Marselino Ferdinan mencetak gol kedua dalam pertandingan terbaru melawan Arab Saudi. Tim sepak bola Indonesia akhirnya menang dengan skor 2-0.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: