Erick Thohir Jawab Soal Kehadiran Maarten Paes di Bali, Akankah Ikut Tampil di Piala AFF 2024? Ternyata..

Erick Thohir Jawab Soal Kehadiran Maarten Paes di Bali, Akankah Ikut Tampil di Piala AFF 2024? Ternyata..

Erick Thohir Jawab Soal Kehadiran Maarten Paes di Bali, Akankah Ikut Tampil di Piala AFF 2024? Ternyata..-ss suara.com-

RADARINDRAMAYU.ID - Menjelang Piala AFF 2024 yang akan berlangsung pada 8 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025, perhatian publik tertuju pada kiper andalan Timnas Indonesia, Maarten Paes.

Karena Kiper diaspora tersebut memang terlihat sedang ada di Bali bersama Pacar-nya yang merupakan seorang super model.

Untuk itu, banyak yang mempertanyakan apakah kiper FC Dallas itu akan dipanggil oleh PSSI untuk memperkuat skuad Garuda di turnamen ini.  

Namun, PSSI, melalui Ketua Umum Erick Thohir, telah memastikan bahwa Maarten Paes tidak akan berpartisipasi di Piala AFF, meski kompetisi MLS (Major League Soccer) sedang libur.  

BACA JUGA:Erick Thohir Jawab Soal Pemanggilan Maarten Paes Untuk Piala AFF 2024, 'Dia Bukan Robot'

Erick Thohir menyebutkan bahwa Paes berhak mendapatkan waktu istirahat setelah tampil impresif di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Karena sang kiper, yang dikenal dengan performa solidnya, hanya sedang menikmati masa liburannya di Bali bersama sang kekasih.  

"Enggak, enggak. Saya rasa Maarten Paes sudah berjuang panjang, dia mau liburan. Ada di Bali sama pacarnya yang super model. Jadi dia lagi di sini," ujar Erick Thohir kepada media ketika berada di Training Center, Bali United.  

Keputusan ini menggarisbawahi fokus PSSI untuk memberikan waktu pemulihan kepada pemain kunci, terutama di turnamen yang bukan termasuk agenda resmi FIFA.  

BACA JUGA:Nasib Marselino Berubah Drastis, dari Pahlawan Timnas Sampai Jadi Camat Saat Oxford United Dibantai 6-2

Absennya Maarten Paes membuka peluang emas bagi kiper muda berbakat lokal untuk unjuk gigi. Saat ini, ada dua nama kiper lokal yang diproyeksikan masuk skuad Timnas untuk Piala AFF 2024.

Mereka adalah Cahya Supriadi yang merupakan kiper dari FC Bekasi, dan juga Erlangga Setyo yang bermain untuk PSPS Pekanbaru.

Kedua kiper tersebut sebelumnya memang sempat dipersiapkan oleh Shin Tae-yong untuk Piala Dunia U-20 2023, dan kini berpeluang membuktikan diri di level senior.  

Sementara itu, Shin Tae-yong telah memanggil beberapa pemain senior untuk memperkuat skuad Garuda di Piala AFF 2024. Nama-nama yang sudah masuk daftar antara lain:  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: