Jelang Tampil di Piala AFF 2024, Shin Tae-yong Panggil 33 Pemain untuk Lakukan TC di Bali
Timnas Indonesia Bakal Lakukan TC Di Bali, Diikuti 33 Pemain yang Dipanggil Shin Tae-yong -PSSI-Radarindramayu.id
RADARINDRAMAYU.ID- Timnas Indonesia akan memulai pemusatan latihan (TC) di Bali pada 26 November 2024 sebagai persiapan menyambut Piala AFF 2024 yang digelar pada 8 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025.
Sebanyak 33 pemain telah dipanggil oleh pelatih Shin Tae-yong untuk mengikuti TC tersebut. Pelatih asal Korea Selatan ini sebelumnya sudah mengumumkan bahwa Timnas Indonesia akan mengandalkan timnas U-22 di Piala AFF 2024, karena turnamen ini tidak termasuk dalam jadwal resmi FIFA.
“Karena Piala AFF tidak masuk dalam kalender FIFA, kami kesulitan untuk memanggil pemain senior,” ujar Shin Tae-yong.
Timnas Indonesia tergabung di Grup B bersama Vietnam, Singapura, Myanmar, dan Laos. Di fase grup, Indonesia akan memainkan dua laga kandang dan dua laga tandang.
BACA JUGA: Ketum PSSI Erick Thohir Konfirmasi Kevin Diks Bisa Berlaga Lawan Jepang Minggu Ini
“Dari koordinasi dengan pelatih Shin Tae-yong, kami akan memanggil 33 pemain ke Timnas Indonesia untuk pemusatan latihan di Bali pada akhir November 2024,” kata Manajer Timnas Indonesia, Sumardji.
Dari jumlah tersebut, hanya 23 pemain yang akan dipilih untuk bertanding di Piala AFF 2024. Menurut Sumardji,
“Dari 33 pemain itu, hanya 23 nama yang dibawa ke Piala ASEAN 2024.” Tuturnya.
Shin Tae-yong juga memberikan batasan terkait jumlah pemain yang dipanggil dari setiap klub.
“Masing-masing klub maksimal mengirimkan 3 pemain yang akan membela Timnas Indonesia di Piala ASEAN 2024,” tambahnya.
Sebagian besar pemain yang dipilih untuk mengikuti TC berasal dari Liga 1, kompetisi sepak bola utama di Indonesia. Meskipun nama-nama pemain yang dipanggil belum diumumkan secara resmi, beberapa pemain sudah mulai dipanggil, seperti Robi Darwis, Ferdiansyah, Kakang Rudianto (Persib), dan Zanadin Fariz (Persis Solo).
Meski sebagian besar pemain yang dipanggil adalah anggota Timnas U-22, Shin Tae-yong menegaskan target utamanya adalah mencapai final Piala AFF 2024.
“Saya akan berusaha semaksimal mungkin dan saya berharap kita bisa sampai ke final,” kata Shin Tae-yong dalam sebuah wawancara pada 2 November 2024 di FX Sudirman, Jakarta.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: